Ingin Cepat Tercapai, Puluhan Wanita di Desa Keton Ikut Goro

by -330 views
by
Ibu - Ibu Desa Keton Saat Goto. Foto NAZILI
Ibu - Ibu Desa Keton Saat Goto. Foto NAZILI

Lingga, (MK) – Puluhan wanita di Desa Keton Kecamatan Lingga Timur terlihat antusias mengikuti gotong – royong (goro), Minggu (18/9/2017) pagi.

Hal itu, agar pembangunan di desa mereka cepat tercapai. Semangat kebersamaan yang masih melekat di desa ini juga, membuat Kepala Desa Keton bangga dengan masyarakatnya.

“Ibu – ibu yang turut goro ini, merupakan salah satu bentuk semangat solidaritas agar pembangunan di desa cepat terialisasi,” papar Kepala Desa Keton, M. Rais.

Dia mengutarakan, tahun ini Desa Keton mendapat program dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah untuk air bersih, yakni program Pamsimas.

“Program Pamsimas dari Kementrian PU ini menggunakan dana APBN dan dana desa. Proses pengerjaan pembangunannya juga harus menggunakan jasa swadaya masyarakat.

“Mereka (ibu – ibu) yang turun ini satu diantarannya membantu mengumpul batu – batu untuk bahan pengecoran bak air bersih nanti,” ujarnya.

Sedangkan, kata dia, tugas bapak – bapak menggali parit dan memasang pipa. Oleh karna itu, program yang melibatkan masyarakat ini, dirinya selaku Kades menyampaikan kepada warga agar pembangunan di desa cepat diselesaikan.

“Kita masyarakat harus bahu membahu,” ucap Rais kepada Metro Kepri melalui pesawat selulernya.

Mudah – mudah, masih kata Rais, kedepannya semangat kebersaman masyarakat akan selalu tertanam di Desa Keton ini, sehingga lebih mudah lagi untuk memajukan desa. (NAZILI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.