Weni Minta Petugas BPJS Kesehatan Ada Disetiap Puskesmas

by -184 views
by
Weni
Weni

Tanjungpinang, (MK) – Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Daerah Pemilihan (Dapil) Tanjungpinang, Hj Yuniarni Pustoko Weni SH menyampaikan, setiap Puskesmas di Kota Tanjungpinang harus menyediakan petugas Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

“Hal ini agar masyarakat yang berobat kesehatan di puskesmas bisa langusung mendapat informasi jelas dari petugas BPJS Kesehatan dan bisa dirujuk ke rumah sakit apabila tidak bisa ditangani oleh puskesmas,” kata Weni pada reses keenamnya dihadapan ratusan perwakilan RT dan RW di Kecamatan Tanjungpinang Barat, Selasa (5/5).

Karena, kata Weni, selama ini banyak masyarakat khususnya di Kecamatan Tanjungpinang Barat kompiln, baik tentang obat maupun rujukan.

“Saya minta dari pihak BPJS Kesehatan harus memperhatikan keluhan masyarakat. Maka dari itu, dalam reses ini kita hadirkan langsung pihak BPJS Kesehatan agar langsung mengetahui keluhan mereka dan kedepannya harus bisa meningkatkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” ujar Weni.

Diakhir reses ini juga, Weni mengaku, atas masukan dan keluhan yang disampaikan masyarakat maupun ditingkat kabupaten kota, sebagai anggota Dewan Provinsi Kepri akan memperjuangkan kebutuhan dan keinginan masyarakat ke tingkat provinsi.

“Tapi sebelumnya tetap mengutamakan di daerah dapil saya yaitu Tanjungpinang,” ujarnya.

Ia juga mengatakan, ada tiga fungsi anggota dewan yakni pengadaan anggaran dana APBD, pembuat undang – undang atau perda dan pengawasan dalam segi apapun.

“Selain itu, kami juga memiliki tugas yakni menyerap aspirasi masyarakat yang berkaitan dengan peningkatan pembangunan wilayah dan kesejahteraan masyarakat,” katanya.

Selain masalah kesehatan, masyarakat juga menyampaikan masalah pemadaman litrik, pembangunan infrastuktur, perekonomian rakyat dan lain – lain yang berkaitan demi kesejahteraan masyarakat.

Pada reses itu juga, turut hadir Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja (Dinsosnaker) Kota Tanjungpinang, Surjadi, Kepala Dinas BP3AKB Ahmad Yani, Kepala Dinas Kesehatan, Rustam, Camat Tanjungpinang Barat dan anggota Komisi III DPRD Kota Tanjungpinang, Borman Sirait. (AFRIZAL)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.