Zulindo Tour Dan Travel Resmi Buka Cabang di Kijang

by -446 views
by
Logo Zulindo
Logo Zulindo

Bintan, (MK) – PT Zulindo Tour dan Travel cabang III resmi buka cabang di Jalan Hang Jebat, Kijang Kabupaten Bintan. Peresmian kantor perusahaan yang bergerak dibidang tour dan travel ini juga langsung dilakukan Owner PT. Zulindo, H. Khamsa Bakri SE yang didampingi oleh Pejuang Pembentukan Provinsi Kepri, Huzrin Hood, Kamis (10/3).

Pada peresmian tersebut, Kepala Cabang PT. Zulindo Tour dan Travel, Desi Endriani S.sos menyampaikan, dengan adanya PT. Zulindo Tour dan Travel di Kijang diharapkan dapat meningkatkan minat umat Muslim yang ingin Umroh dan menunaikan Ibadah Haji.

“Tujuannya, agar menambah semangat dan dapat lebih meningkatkan pengetahuan tentang ajaran agama Islam,” ucap Desi.

Di kesempatan yang sama, Owner PT Zulindo Tour dan Travel, Khamsa Bakri memberikan apresiasi kepada kepala cabang yang telah berjuang untuk melebarkan ‘Sayap’ PT. Zulindo di Bintan ini.

“Hal ini, kita sudah mendapatkan lampu hijau dari Dewan Syariah Nasional. Alhamdulillah sampai hari ini bank yang bekerjasama dengan kita yakni Bank Mandiri Syariah Cabang Kepri dan akan diikuti oleh semua cabang Mandiri Syariah yang ada di Kepri ini,” katanya.

Dia mengutarakan, PT Zulindo juga memberikan kemudahan bagi masyarakat Bintan khususnya beragama Islam dapat melaksanakan Umroh dengan sistem menabung talang.

“Saat ini sudah resmi dalam dua system yakni dana talangan Umroh dan dana talangan Hijaroh,” ujarnya.

Dengan dibukanya PT. Zulindo di Kijang ini, Khamsa memberikan kesempatan kepada Zulindo Bintan untuk bersaing secara sehat di dunia Tour & Travel yang ada di Bintan.

“Mudah – mudahan dengan adanya Zulindo di Bintan ini bukan menjadi saingan terhadap rekan – rekan yang sudah berkiprah di dunia Umroh dan Haji. Tetapi, saya berharap hal ini menjadi pengikat tali silaturahmi dan selalu menjadi rekanan untuk masyarakat yang ingin menunaikan ibadah Haji dan Umroh,” ucapnya. (RUDI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.