Tanjungpinang, (MK) – Sebanyak 145 orang Calon Jemaah Haji (CJH) kloter pertama diberangkatkan melalui Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang menuju Batam yang akan diberangkatkan keseluruhannya pada Selasa (9/8) besok.
“Ini kloter pertama, kita sudah berangkatkan melalui pelabuhan Sribintan Pura. Total keseluruhannya 145 orang,” ujar Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Tanjungpinang, Wan Samsi, Senin (8/8).
Dia mengutarakan, keberangkatan Calon Jemaah Haji belum bisa dilakukan melalui Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF), mengingat bandara masih dalam tahap lobby untuk keberangkatan Calon Jemaah Haji ke Jeddah, Arab Saudi.
“Bandara RHF masih menunggu proses sebenarnya. Kita ini Ibu Kota Provinsi, sudah seharusnya bisa memberangkatkan jamaah haji dari sini. Ya kita tunggu saja nanti bagaimana kelanjutannya,” ucap Samsi.
Sementara itu, Wali Kota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah SH berpesan kepada seluruh Calon Jamaah Haji untuk menjaga diri sebaik mungkin setibanya di Arab Saudi.
“Jaga diri baik – baik, kabari saudara jika sudah sampai tujuan dan bersihkan hati. Saya sebagai Wali Kota Tanjungpinang menitipkan doa untuk seluruh warga Tanjungpinang demi kesejahteraan seluruh kalangan,” katanya. (SYAIFUL AMRI)
