260 Atlit Ikuti Internasional Tanjungpinang Karate Open Championship

by -442 views
by
Kadispora Kota Tanjungpinang, Djasman Saat Menyampaikan Kata Sambutannya. Foto NOVENDRA
Kadispora Kota Tanjungpinang, Djasman Saat Menyampaikan Kata Sambutannya. Foto NOVENDRA

Tanjungpinang, (MK) – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tanjungpinang mengadakan Internasional Tanjungpinang Karate Open Championship tahun 2017 di Atrium Tanjungpinang City Centre (TCC).

Pada turnamen tersebut diikuti oleh 260 atlit dari 18 perguruan Karate – Do Se – Provinsi Kepri.

Kepala Dispora Kota Tanjungpinang, Djasman S.Sos mengatakan tujuan pelaksanaan turnamen ini adalah untuk membina para Karateka dalam sebuah ajang kompetisi guna mendapatkan bibit – bibit atlit.

“Turnamen ini juga sebagai mempererat tali silaturahmi antar perguruan,” papar Djasman, Kamis (14/12/2017).

Dia mengutarakan, peserta yang mengikuti Internasional Tanjunpinang Karate Open Championship ini adalah Karate MMA Kepri sebanyak 22 atlit, Batalyon 10 Marinir 11 atlit, Inkai Tanjungpinang 10 atlit, Forki Batam 15 atlit Wadokai Kepri 5 atlit, Inkado Kepri 25 atlit, Inkanas Batam 10 atlit, BKC Tanjungpinang 4 atlit, KKI Tanjungpinang 18 atlit, Gokasi Kepri 12 atlit, Forki Tanjungpinang 35 atlit, Inkanas Bintan 10 atlit, Forki Natuna 3 atlit, Lemkari Tanjunguban 9 alit, Lemkari Batam 21 atlit, Lemkari Prestasi 18 atlit.

“Ditambah, BKC Batam 14 atlit dan Inkanas Tanjungpinang 25 atlit dengan total 260 atlit,” ujarnya.

Sementara, Ketua Federasi Olahraga Karate – Do Indonesia (Forki) Kota Tanjungpinang, Beni SH.MH menyampaikan turnamen kali ini adalah sebagai traiout atau uji coba untuk menjadi tuan rumah dalam ajang turnamen Internasional Karate – Do pada Porprov 2018 mendatang.

“Kepada seluruh Karateka, saya berharap dapat menjunjung tinggi nilai sportifitas selama pertandingan berlangsung,” katanya.

Internasional Tanjungpinang Karate Open Championship ini dilaksanakan selama 3 hari mulai dari 14 – 16 Desember 2017. (NOVENDRA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.