61 Posbindu Sudah Tersebar di Kabupaten Bintan

by -277 views
by
Bupati Bintan Apri Sujadi Bersama Ketua TP PKK Bintan Deby Apri Sujadi Saat Meninjau Puskesmas Kawal
Bupati Bintan Apri Sujadi Bersama Ketua TP PKK Bintan Deby Apri Sujadi Saat Meninjau Puskesmas Kawal

Bintan, (MK) – Pemerintah Kabupaten Bintan melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan terus melakukan peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Bupati Bintan H. Apri Sujadi S.Sos juga mengaku akan terus memantau dan melihat perkembangan serta mengevaluasi terhadap beberapa program kesehatan agar pelayanan kesehatan dapat benar – benar dirasakan oleh masyarakat Bintan.

“Tentunya, beberapa program pelayanan kepada masyarakat khususnya pelayanan kesehatan akan terus kita pantau dan evaluasi perkembangannya. Hal ini, agar pelayanan kesehatan dapat benar – benar dirasakan oleh masyarakat,” papar Apri, Senin (20/11/2017).

Dia mengutarakan terkait program Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) mobile yang telah diresmikan beberapa waktu lalu, Pemerintah Kabupaten Bintan melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan juga terus berkomitmen untuk meningkatkan titik – titik pelayanan yang menyasar langsung dengan menemui masyarakat dari rumah – rumah.

“Kemarin sudah kita minta kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan untuk terus memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat melalui sejumlah program yang sudah kita canangkan, termasuk program Posbindu Mobile yang menyasar ke rumah – rumah masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan dr.Gama Isnaini mengatakan data sampai September 2017, jumlah Posbindu yang telah terbentuk di Kabupaten Bintan dari 36 Posbindu telah menjadi 61 Posbindu. Sedangkan jumlah masyarakat Kabupaten Bintan yang telah discreening sudah mencapai 10.719 orang.

“Dari 10.719 orang tersebut, tiga kasus resiko penyakit tidak menular (PTM) telah ditangani pengobatannya oleh Tim Posbindu Mobile yakni Hipertensi (Darah Tinggi) sebanyak 7.484 orang, Diabetes Melitus (Kencing Manis) sebanyak 1.191 orang dan Penyakit Asma sebanyak 948 orang,” ujarnya.

Selain itu, kata dia, Tim Posbindu Mobile juga melakukan pemeriksaan IVA guna deteksi dini kanker Serviks kepada sejumlah kaum wanita yang jumlahnya mencapai 1.445 orang.

“Pelaksanaan Posbindu Mobile yang turun langsung ke masyarakat ini juga, tim melakukan pemeriksaan, mulai dari tes urine, pemeriksaan darah, detak jantung, berat badan dan lain sebagainya. Jika ada keluhan, maka pasien bisa dirujuk ke Puskesmas terdekat. Saat ini  Hipertensi, Diabetes Melitus dan Asma merupakan penyakit tidak menular (PTM) yang banyak ditemui di masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, dr. Yossy yang ikut terjun langsung dalam Tim Posbindu Mobile mengatakan di Kabupaten Bintan sendiri, 61 Posbindu Mobile akan terus ditingkatkan. Hal ini dikarenakan kegiatan Posbindu juga ikut memberikan data yang signifikan bagi perkembangan dan pemetaan penyakit yang bermanfaat untuk langkah – langkah proteksi penanggulangan penyebaran penyakit sedini mungkin.

Adapun penyebaran 61 Posbindu Mobile yang ada di Puskesmas Kabupaten Bintan yakni Kota Kijang 4 Posbindu, Sei Lekop 10 Posbindu, Mantang 4 Posbindu, Kelong 2 Posbindu, Numbing 1 Posbindu, Toapaya 3 Posbindu, Kawal 4 Posbindu, Teluk Bintan 3 Posbindu, Telok Sebong 3 Posbindu, Berakit 4 Posbindu, Sri Bintan 3 Posbindu, Teluk Sasah 4 Posbindu, Kuala Sempang 4 Posbindu, Tanjunguban 5 Posbindu, dan Tambelan 7 Posbindu.

“Posbindu Mobile terbanyak ada di Sei Lekop dan Tambelan,” katanya. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.