Demo, Mahasiswa Desak Kejati Kepri Proses Kasus Korupsi

by -215 views
by
belasan-mahasiswa-saat-unjukrasa-di-halaman-kantor-kejati-kepri-foto-syaiful-amri
belasan-mahasiswa-saat-unjukrasa-di-halaman-kantor-kejati-kepri-foto-syaiful-amri

Tanjungpinang, (MK) – Belasan mahasiswa yang tergabung dalam gerakan aktivis (Gravis) menggelar aksi unjukrasa di depan Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepulauan Riau, Kamis (22/9).

Dalam aksinya, mahasiswa mendesak Kejati Kepri untuk memproses kasus korupsi dan melimpahkannya ke Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang.

Mahasiswa juga menilai, semua kasus korupsi yang ditangani Kejati Kepri belum ada satupun yang dilimpahkan ke Pengadilan untuk disidangkan. Pasalnya, banyak kasus – kasus di Kepri yang masuk ke Kejati Kepri, namun sampai sekarang kasus tersebut tidak berujung.

“Kalau tidak bisa bekerja, kami meminta Kejati Kepri untuk dicopot dari jabatannya. Kasus banyak ditangani, satupun tidak diproses di Pengadilan,” papar Presedium Gravis Kepri, Belly Masuara.

Dia meminta Kepala Kejati Kepri untuk segera menanggapi orasi mereka.

“Kami ingin Kepala Kejati Kepri menanggapi, sebelumnya beliau mengatakan bahwa orasi kami tidak mewakili suara masyarakat karena jumlah kami sedikit. Tapi hari ini, kami menggelar lebih banyak,” ujarnya.

Jika orasi tidak ditanggapi, pendemo akan mendirikan posko orasi tepat di depan Kantor Kejati Kepri.

“Kita akan bangun posko, tidak perduli kita kalau tak ditanggapi. Kami ingin Kepala Kejati Kepri temui kami,” ucapnya.

Sebelumnya, Kepala Kejati Kepri, Andar Perdana W, SH,MH menyatakan tidak perlu ditangapai aksi yang dilakukan mahasiswa yang meminta dirinya agar dicopot dari jabatan Kepala Kejati Kepri.

“Silahkan saja kalau mau mencopot saya dari jabatan. Enam mahasiswa mewakili siapa mereka,” katanya.

Dia mengatakan, mahasiswa tidak perlu ditanggapi, karena seluruh kasus korupsi akan segera dilimpahkan ke Pengadilan Negeri.

“Sudah, biarkan saja. Seluruh kasus akan segera kita limpahkan ke PN,” ucapnya. (SYAIFUL AMRI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.