Jaring Aspirasi Guru, Syahrial Reses ke SMP Se – Tanjungpinang Timur

by -323 views
by
Syahrial Dan Petrus Sitohang Foto Bersama Guru SMP Usai Reses
Syahrial Dan Petrus Sitohang Foto Bersama Guru SMP Usai Reses
Syahrial Dan Petrus Sitohang Foto Bersama Guru SMP Usai Reses
Syahrial Dan Petrus Sitohang Foto Bersama Guru SMP Usai Reses

Tanjungpinang, (MK) – Pada reses hari ke tiga, Anggota DPRD Kota Tanjungpinang Dapil Tanjungpinang Timur yakni M. Syahrial dan Petrus M Sitohang melakukan reses ke sekolah menengah pertama (SMP) Se – Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kamis (15/6/2017).

Reses ke SMP yang ada di wilayah Kecamatan Tanjungpinang Timur ini yaitu SMPN 2, SMPN 12, SMPN 7 dan SMPN 16 tersebut untuk menjaring aspirasi dan menampung masukan dari kepala sekolah serta guru – guru.

“Tambah lagi, sebentar lagi akan melaksanakan penerimaan siswa baru. Dari data yang ada, Kecamatan Tanjungpinang Timur masih kekurangan 480 bangku SMP,” papar Syahrial kepada media ini.

Kekurangan itu, kata Syahrial, dilihat dari jumlah kelulusan SD Se – Kecamatan Tanjungpinang Timur. Oleh karena itu, semua SMP tersebut memerlukan tambahan ruang kelas baru, kecuali SMPN 7 karena memang sudah tidak memungkinkan.

“Selain tambahan RKB, masing – masing sekolah juga mengusulkan beberapa sarana dan prasarana yang diperlukan untuk menunjang kegiatan belajar siswa,” ujar Syahrial.

Selain itu, masih kata Syahrial, status lahan sekolah yang belum tersertifikat seperti lahan SMPN 12 menjadi kendala untuk meminta bantuan dari APBN.

“Saya dan Petrus Sitohang mencatat dan menampung masukan serta aspirasi yang disampaikan. Hal ini juga akan menjadikan pokok – pokok pikiran DPRD sebagai salah satu acuan dalam penyusunan APBD 2018,” ucapnya. (ALPIAN TANJUNG)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.