
Tanjungpinang, (MK) – Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR – RI) dari Partai Nasdem, Dapil Kepulauan Riau, H. Drs Nyat Kadir melakukan Reses di Kampung Purwodadi KM 12 Kelurahan Pinang Kencana, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Jum’at (6/1).
Kedatangan Nyat Kadir ini sangat disambut warga Kampung Purwodadi yang antusias menunggu kedatangannya untuk mengutarakan aspirasi.
Dalam sambutannya, Nyat Kadir menyampaikan, kedatangannya ini untuk mendengar aspirasi masyarakat Tanjungpinang, khususnya Kampung Purwodadi.
“Saya datang dengan tugas reses, sekaligus sosialisasi tentang dana APBN yang sudah ditetapkan dan yang akan dinikmati masyarakat melalui pembangunan tahun 2017,” paparnya.
Tujuan dirinya datang ke Tanjungpinang ini juga untuk memberitahukan bahwa dana APBN yang sudah ditetapkan di DPR RI agar dilakukan pengawasan oleh masyarakat.
“Pengawasan itu sangatlah penting, biar dana yang sudah kita tetapkan untuk pembangunan Provinsi Kepri, khususnya Kota Tanjungpinang tidak disalahgunakan,” ujarnya.
Dikesempatan itu, salah satu warga Kampung Purwodadi, Munakir mengutarakan, kampungnya masih mengalami ‘Banjir’ kalau hujan turun lebat.
“Kepada bapak Nyat Kadir, saya meminta agar meninjau kembali Kampung Purwodadi ini, agar tidak terjadi banjir jika cuaca hujan melanda,” ucapnya. (NOVENDRA)
