Panglima Intruksikan Jajaran TNI – Polri di Daerah Jalin Sinergitas

by -234 views
by
Wakil Bupati Natuna, Hj Ngesti Yuni Foto Bersama Petinggi TNI - Polri di Natuna Usai Video Konferensi
Wakil Bupati Natuna, Hj Ngesti Yuni Foto Bersama Petinggi TNI - Polri di Natuna Usai Video Konferensi

Natuna, (MK) – Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jendral Tito Karnavian mengintruksikan kepada seluruh jajaran TNI – Polri di daerah untuk menjalin sinergitas.

Intruksi tersebut disampaikan melalui video konferensi (Vicon) yang dilaksanakan di Mako Lanud RSA Natuna, Selasa (06/03/2018) pagi. Vicon ini juga digelar di semua Komandan Lanud di seluruh Indonesia.

Pada kesempatan itu turut hadir Danlaud RSA Natuna, Dandim 0318 Natuna, Letkol Inf Yusuf Rizal, Danlanal Ranai, Letkol Laut (P) Hary Setiawan, Dan Satrad 212 Mayor (Lek) Ida Bagus, Kabagops Polres Natuna Kompol Elfizal, Wakil Bupati Natuna, Ngesti Yuni Suprapti bersama perwakilan sejumlah FKPD Natuna.

Dalam video konfrensi yang berlangsung selama 30 menit itu, Panglima TNI menginstuksikan kepada seluruh jajaran TNI –Polri di daerah untuk terus meningkatkan solidaritas dan kekompakan dalam menjaga kedaulatan wilayah Republik Indonesia.

Panglima menekankan, solidaritas dan sinergisitas antara TNI – Polri serta jajaran pemerintah daerah harus terus dipupuk dan ditingkatkan, bukan hanya sebatas disatuan Matra TNI AD, AL dan AU saja. Tetapi semua organisasi didalamnya harus tetap solid.

Selain itu, Panglima Marsekal Hadi juga menginginkan kerjsama yang baik terurama kepada organisasi wanita di bawah naungan Darma Pertiwi untuk bisa solid dan kompak terlebih kepada kegiatan yang sifatnya gabungan.

“Organisasi – organisasi wanita di bawah naungan Darma Pertiwi harus solid antara Persit yang kegiatan dan sifatnya gabungan,” ucap Panglima.

Hal senada juga disampaikan oleh Kapolri Jendral Tito Karnavian saat mendampingi Panglima TNI. Jendral Tito meminta agar seluruh jajaran Polisi di Natuna khususnya selalu berkoordinasi dengan pihak TNI, bila terjadi suatu permasalahan antar keduanya.

”Utamakan komunikasi dengan baik,” ujarnya.

Sementara, Danlanud RSA Natuna Azhar Aditama menyampaikan intinya dalam video konferensi tadi, Panglima TNI menginstruksikan kepada satuan TNI yang ada didaerah untuk terus menjaga solidaritas dalam menjalankan tugas pengawasan wilayah kedaulatan NKRI.

“Panglima TNI menekankan soliditas serta kualitas TNI – Polri tetap dijaga. Kami sudah menyampaikan kepada Panglima, di Natuna bukan hanya TNI – Polri saja yang solid, tetapi bersama jajaran Pemda juga kebersamaan terus terjalin dengan baik,” kata Danlanud.

Danlanud menerangkan video konfren berlangsung menggunakan satelit sarana transponder Bank BRI. Bank BRI memiliki empat site transponder salah satunya digunakan untuk sarana pertahanan dan keamanan.

“Panglima sebenarnya dalam kesempatan tadi, ingin memastikan apakah tingkat solidaritas TNI – Polri di pusat, tercermin juga di daerah. Melalui kesempatan tadi, semuanya sudah terjawab. Bahwa kita di Natuna sangat solid bukan hanya sesama Matra TNI – Polri tetapi juga bersama jajaran pemerintah daerah,” papar Danlanud.

Usai menggelar video konfren bersama Panglima TNI, Wakil Bupati Natuna bersama Danlanal melakukan Patroli ke jalur laut Alki 1 perairan Natuna menggunakan pesawat terbang TNI AL CN – 235.

Setengah jam mengudara bersama Pesawat TNI AL, Wabup Natuna melihat dari radar pesawat sejumlah kapal – kapal ikan yang melakukan aktivitas di laut.

Dikesempatan itu, Wakil Bupati Natuna Hj. Ngesti Yuni Suprapti berterimakasih kepada Jendral TNI maupun kepada Kapolri telah menjadikan Natuna sebagai salah satu lokasi Vicon dalam memantau sinergritas bagi TNI maupun Polri itu sendiri.

“Kita bersyukur dengan kekompakan ini agar kedaulatan kita di jaga bersama – sama dengan semua instansi. Di radar sangat banyak sekali kapal – kapal beraktivitas di jalur Alki 1, mulai dari kapal nelayan hingga kapal – kapal dari negara asing yang melintas melewati jalur itu,” imbuhnya. (MANALU)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.