Pendistribusian Zakat Mustahiq Dilaksanakan Empat Bulan Sekali

by -316 views
by
Lis Saat Menyerahkan Zakat. Foto NOVENDRA
Lis Saat Menyerahkan Zakat. Foto NOVENDRA

Tanjungpinang, (MK) – Ketua Baznas Kota Tanjungpinang, Muqtafin mengatakan untuk pendistribusian bantuan terhadap penerima zakat (Mustahiq) ini dilaksanakan setiap 4 bulan sekali setiap tahun.

“Hari ini pendistribusian yang ke – 2 dana zakat periode September 2017,” papar Muqtafin kepada awak media ini di Masjid Al-Jannatul Ma’wa Jalan Soekarno – Hatta, Tanjungpinang, Selasa (26/9/2017).

Dia mengutarakan, yang mendapatkan dana zakat periode September 2017 ini sebanyak biaya hidup 17 Mustahiq, untuk anak sekolah 26 orang, untuk biaya berobat ada 2 Mustahiq, untuk usaha 42 dan binaan sebanyak 7 orang.

“Jadi, total Mustahiq yang mendapatkan dana zakat periode ini sebanyak 94 orang,” ujarnya.

Untuk dana zakatnya, Muqtafin mengatakan, bantuan biaya hidup dikeluarkan yakni sebesar Rp24.800.000 juta, untuk berobat dikeluarkan sebesar Rp2.500.000 juta, biaya sekolah sebesar Rp34.400.000 juta, modal usaha Rp69.400.000 juta dan binaan sebesar Rp17 juta.

“Total dana zakat yang dikeluarkan periode September 2017 ini sebesar Rp149.100.000 juta,” katanya.

Dikesempatan itu, Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah SH memberikan apresiasi kepada seluruh Muszakih yang dikoordinir oleh Baznas Kota Tanjungpinang demi kesejahteraan Mustahiq binaan.

“Mudah – mudahan kedepannya, para Mustahiq binaan Baznas Kota Tanjungpinang dapat berubah hidupnya dan dapat menjadi Muszakih,” ucap Lis.

Sebelumnya, Wakil Ketua I DPRD Kota Tanjungpinang, Ade Angga mengatakan, zakat itu adalah sesuatu yang penting. Maka DPRD akan membahasnya sebagai Perda Inisiatif DPRD Kota Tanjungpinang.

“Tahun ini, pada September kita bahas dan akan kita bentuk Perda Zakat tersebut untuk membantu Baznas Kota Tanjungpinang kedepannya dalam menstribusikan dana zakat,” katanya. (NOVENDRA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.