Batam, (MK) – Menjelang Tahun Baru 2018, Kepolisian Sektor (Polsek) kawasan Bandara Internasional Hang Nadim Batam memberikan arahan dan menghimbau kepada para calon penumpang agar sama – sama menjaga ketertiban di bandara.
Saat ini, Bandara Hang Nadim dipadatai para pemudik yang akan pulang kampung. Meski demikian, suasana masih berjalan lancar.
“Iya, Alhamdulillah. Ini dalam suasana hari Natal dan menjelang Tahun Baru. Selain Tahun Baru, hari raya Idul Fitri juga kita tetap melakukan pengawasan dan memberi himbauan kepada para penumpang yang akan pulang kampung ke masing – masing daerah,” papar Kapolsek Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Iptu Betty Novia saat diwawancarai MetroKepri di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kamis (28/12/2017).
Iptu Betty mengutarakan, selain pengawasan dan periksa barang bawaan, pihaknya juga memberikan himbauan kepada para pengguna jasa bandara agar tidak ada yang ketinggalan.
“Dilarang membawa barang – barang terlarang seperti narkoba, senjata tajam, senjata api, minuman keras, dan barang terlarang lainnya. Apabila kedapatan membawa barang terlarang, maka akan dikenakan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku,” ujarnya.
Masih kata Iptu Betty, tas – tas penumpang yang dibagasikan supaya dikunci dan tidak menyimpan perhiasan, seperti uang, handpone dan lain sebagainya. Lebih baik bawa saja naik langsung, agar lebih aman dan tidak was – was selama masih di perjalanan,” ucapnya.
Dia mengutarakan, apabila menemukan barang atau orang yang bersikap mencurigakan, maka segera melaporkan kepada pihaknya.
“Kami meminta kepada seluruh masyarakat agar bersama – sama menjaga keamanan dan ketertiban di Bandara Hang Nadim,” katanya.
Selain itu, petugas dalam Operasi Lilin Seligi 2017 di Bandara Internasional Hang Nadim, merupakan gabungan kepolisian bersama TNI AU. Hal ini, agar suasana selalu dalam keadaan aman dan kondusif didalam bandara. (JIHAN)
