Syarifah Gantikan Apri Sebagai Anggota DPRD Kepri

by -347 views
by
Sekwan DPRD Provinsi Kepri, Hamidi
Sekwan DPRD Provinsi Kepri, Hamidi

Tanjungpinang, (MK) – Partai Demokrat sudah mengirimkan nama Pengganti Antar Waktu (PAW) Apri Sujadi sebagai anggota DPRD Provinsi Kepri yang berhenti karena ikut calon Bupati Kabupaten Bintan.

Pengganti Apri Sujadi tersebut yakni Syarifah Alvyzana. Syarifah ini juga Calon Legislatif DPRD Kepri Partai Demokrat dari Dapil Kabupaten Bintan dan Kabupaten Lingga dengan nomor urut 3.

Sekretaris DPRD Provinsi Kepri, Hamidi mengatakan, surat PAW anggota dewan sudah diterima pihaknya. Disitu tertulis PAW Apri Sujadi adalah Syarifah.

“Surat PAW sudah masuk. Pengganti Apri Sujadi adalah Syarifah Alvyzana,” ucap Hamidi kepada Metrokepri.com, Selasa (3/11).

Diberitakan sebelumnya, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Riau (DPRD Kepri), akan menyurati pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Partai Demokrat terkait pengganti antar waktu (PAW) Apri Sujadi yang berhenti sebagai anggota dewan karena ikut calon kepala daerah di Kabupaten Bintan.

Sedangkan, untuk PAW pimpinan dari Apri Sujadi kepada Husnizar Hood sedang dalam proses. (ALPIAN TANJUNG)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.