Vidio Perkelahian Siswi, SMPN 2 Tanjungpinang Sudah Beri Teguran

by -1,162 views
Screnshot Vidio Perkelahian Dua Siswi SMPN 2 Tanjungpinang
Screnshot Vidio Perkelahian Dua Siswi SMPN 2 Tanjungpinang

Tanjungpinang, (MK) – Pendidikan di Kota Tanjungpinang saat ini ‘Tercoreng’ oleh ulah beberapa siswi yang berkelahi dan direkam melalui vidio handphone.

Vidio perkelahian dua siswi itu juga tersebar di media sosial (Facebook) pada Jum’at (31/8/2018) yang dibagikan oleh akun Ijal Gondrong ke salah satu group facebook.

Vidio berdurasi sekitar 30 detik ini, terlihat dua siswi yang masih mengenakan seragam olah raga SMP Negeri 2 Tanjungpinang berkelahi dan disaksikan oleh beberapa siswa/ siswi.

Akun facebook yang membagikan vidio perkelahian ini juga menulis “Dua Pelajar SMP Tanjungpinang Terlibat Perkelahian. Ini sangat tidak positif untuk dunia pendidikan kita”.

“Mohon majelis guru untuk mendidik lagi moral kedua adik2 kita ini,” tulisnya.

Terkait hal itu, Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Tanjungpinang, Hariyana Safitri S.Pd saat ditemui oleh awak media ini di sekolahnya membenarkan vidio tersebut.

“Yang berkelahi tersebut siswi kelas 9, tetapi kejadian tersebut pada Sabtu (25/8/2018) lalu dan diluar jam belajar sekolah,” papar Hariyana.

Pihaknya juga sudah memberikan teguran kepada 10 orang tua wali murid yang terlibat langsung dan yang menyaksikan serta pemanggilan orang tua melalui surat resmi dari sekolah.

“Hari Senin (20/8/2018) kemaren, sudah kita proses dan akan diberikan sanksi skor belajar, tetapi tidak didalam kelas melainkan diluar kelas pada Senin (3/9/2018) mendatang,” ujarnya.

Hingga kabar ini diposting, Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang, Dadang tidak menjawab panggilan telepon selulernya. Bahkan, sudah tiga kali awak media ini menghubungi telepon selulernya, Dadang juga tidak menjawabnya. (NOVENDRA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.