1.087 CPNS Kemenkumham Ikuti Tes Jasmani di Korem 033 WP

by -366 views
by
Kapenrem 033 WP Mayor Inf Sipahutar. Foto NOVENDRA
Kapenrem 033 WP Mayor Inf Sipahutar. Foto NOVENDRA

Tanjungpinang, (MK) – Sebanyak 1.087 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang mendaftar di Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia (Kemenkum HAM) Kantor Wilayah Kepri mengikuti seleksi Jasmani selama empat hari di Korem 033/ WP.

“Peserta yang ikut dalam tes jasmani itu terdiri dari putra sebanyak 865 orang dan putri 222 orang dan dimulai sejak 16 – 19 Oktober 2107 mendatang,” papar Danrem 033/ WP melalui Kapenrem, Mayor Inf Sipahutar kepada awak media ini melalui chat WhatsAps – nya, Selasa (17/10/2017).

Dia mengutarakan, seleksi ini meliputi test kesegaran (A) Jasmani yaitu lari minimal 1.200 meter selama 12 menit dan kesegaran (B) yaitu Pushup selama 1 menit, Sit Ups 1 menit dan sutle run 6 – 10 meter.

“Hasil seleksi ini akan dirangking untuk dapat meneruskan ke kejenjang seleksi berikutnya,” ujar Mayor Inf Sipahutar.

Sementara itu, yang mengikuti test ini semuanya putra daerah Kepulauan Riau dan akan di tempat tugaskan juga untuk Kepulauan Riau. (NOVENDRA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.