Tanjunngpinang, (MK) – Sebanyak 350 personil polisi diturunkan dalam pengamanan (PAM) aksi unjukrasa di kantor Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, Senin (25/4).
Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Tanjungpinang, Kompol Sudjoko menyampaikan, 350 personil yang diturunkan pada PAM ini sesuai intruksi dari Kepala Polisi Sektor (Kapolres) Tanjungpinang, AKBP Kristian P Siagian.
“Hal ini, untuk mengamankan aksi demo di kantor Gubernur Kepri ini,” ucap Joko saat dikonfirmasi MetroKepri.co.id, Senin (25/4).
Dia mengutarakan, dalam PAM ini juga Polres Tanjungpinang dibantu beberapa personil dari Polres Bintan dan anggota Brimob. Semua personil dilengkapi dengan Scurity Barier.
“Selain itu, ada juga perlengkapan gas air mata untuk persiapan jika terjadi hal – hal yang tidak kita inginkan,” ujarnya.
Sementara itu, aksi demo yang dilakukan oleh beberapa Ormas dan OKP tersebut, dilanjutkan oleh beberapa anggota Gerakan Masyarakat Kepri yang saat ini sedang melakukan orasi didepan kantor Gubernur Kepri. (NOVENDRA)
