Angin Kencang, Tiga Atap Rumah Warga Desa Mensanak Rusak

by -186 views
Kondisi Salah Satu Atap Rumah Warga Desa Mensanak Yang Diterjang Angin Kencang. Foto NAZILI
Kondisi Salah Satu Atap Rumah Warga Desa Mensanak Yang Diterjang Angin Kencang. Foto NAZILI

Lingga, (MetroKepri) – Angin kencang menerjang sejumlah rumah warga Desa Mensanak Kecamatan Senayang, Kabupaten Lingga, Rabu (10/10/2018).

Akibatnya sejumlah rumah penduduk rusak ringan, namun kejadian tersebut tidak ada korban jiwa maupun luka – luka.

Kepala Desa Mensanak, Mansur mengatakan peristiwa tersebut terjadi di Dusun I Teluk Punak Desa Mensanak Kecamatan Senayang Kabupaten Lingga sekitar pukul 12.30 WIB.

“Angin yang begitu kencang menyapu dengan kecepatan tinggi hingga membuat tiga buah rumah warga mengalami kerusakan dengan atap rumah beterbangan. Beruntung tidak ada korban jiwa pada saat itu,” papar Mansur kepada MetroKepri.

Atas kejadian itu juga, dirinya belum dapat memastikan berapa kerugian yang dialami warga yang tertimpa musibah angin puting beliung tersebut.

Selain itu, masyarakat lainnya juga membantu mengumpulkan barang – barang yang berhamburan dibawa angin dan bergotong – royong membersihkan puing puing atap rumah warga yang diterjang angin puting beliung tersebut. (*)

Penulis : NAZILI

Editor   : ALPIAN TANJUNG

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.