Boby Rangkap Plt Camat Tanjungpinang Timur, Maskur: Awalnya Seminggu ‘Kosong’

by -637 views
Ketua Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang, Maskur Tilawahyu saat mengunjungi kantor Camat Tanjungpinang Timur
Ketua Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang, Maskur Tilawahyu saat mengunjungi kantor Camat Tanjungpinang Timur

Tanjungpinang, (MetroKepri) – Pindahnya Camat Tanjungpinang Timur tanpa ada koordinasi ke DPRD Kota Tanjungpinang membuat Maskur Tilawahyu salah satu anggota Komisi I DPRD Kota turun ke kantor Kecamatan Tanjungpinang Timur.

“Setelah kita cek, ternyata Camat sudah ada yang menjabat walaupun masih Pelaksana tugas (Plt). Jadi, pelayanan di kantor Camat sudah efektif kembali setelah seminggu tidak ada Camat,” kata Maskur, Senin (25/2/2019) di halaman kantor Camat Timur jalan D.I Panjaitan Km 7, Tanjungpinang.

Awalnya lanjut Maskur, dirinya sempat kaget mendapat informasi bahwa Camat Tanjungpinang Timur pindah dan otomatis pelayanan di Camat Tanjungpinang Timur sempat tidak berjalan.

“Mudah-mudahan dengan dipilihnya Plt Camat Boby Wira Satria, pelayanan di kantor Camat dapat berfungsi kembali seperti semula,” ujarnya lega.

Kabag Tata Pemerintahan (Tapem) Sekretariat Pemko Tanjungpinang, Boby Wira Satria saat dikonfirmasi mengatakan bahwa dirinya saat ini merangkap jabatan sebagai Plt Camat Tanjungpinang Timur.

“Saya baru dapat konfirmasi pada Minggu (24/2/2019) oleh Kepala BKD pak Teuku Dahlan untuk merangkap tugas sebagai Plt Camat Tanjungpinang Timur,” ungkapnya. (*)

Penulis: Novendra

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.