bright PLN Batam Gelar Buka Puasa Bersama Dengan Media

by -254 views
bright PLN Batam Foto Bersama Dengan Perwakilan Media. Foto JIHAN
bright PLN Batam Foto Bersama Dengan Perwakilan Media. Foto JIHAN

Batam, (MetroKepri) – bright PLN Batam menggelar buka puasa bersama dan silaturahmi dengan media di Haris Hotel Batam Center lantai satu, Kamis (31/5/2018).

Acara buka puasa bersama itu juga, diisi dengan kata sambutan Direktur bright PLN Batam, kesan dan pesan perwakilan media, tausiah Ramadhan dan do’a, sholat berjamaah. Setelah itu dilaksanakan buka puasa bersama dan ramah tamah, kuis media, foto bersama, dan penutupan.

Manager Humas bright PLN Batam, Bukti Panggabean menyampaikan tujuan melaksanakan buka puasa bersama insan pers ini adalah menjaga dan mempererat tali silaturahmi di bulan suci Ramadhan 1439 Hijriyah ini.

“Inilah tepatnya kita untuk bersilaturahmi dan saling memaafkan, karena kami juga dalam hal ini PLN Batam, pastinya ada kesalahan dan juga para teman – teman media,” papar Bukti saat diwawancarai MetroKepri di ruang Hotel Harris Batam Center.

Masih kata Bukti, tidak ada orang yang sempurna, karena itulah dari Managemen bright PLN Batam yang meminta supaya acara ini dilaksanakan serta mempererat tali silaturahmi.

“Sementara, program yang kita lakukan yaitu program gratis bagi masyarakat seperti penyambungan dan tambah daya KWH yang kita lakukan ini, sudah yang ketiga kalinya semenjak ulang tahun bright PLN Batam,” ujarnya.

Dia mengutarakan, karena momen di bulan Ramadhan dan banyaknya animo yang masuk dari masyarakat terpaksa program ini diperpanjang lagi.

“Sebenarnya, untuk penyambungan gratis itu sudah kita tutup sejak 30 Mei. Tetapi, karena ini bulan Ramadhan terpaksa kita perpanjang hingga 30 Juni 2018 mendatang,” ucap Bukti.

Karena masih banyaknya animo masyarakat dan masyarakat sangat membutuhkan listrik, mudah – mudahan listrik selama bulan puasa ini menyala terus.

“Mudah – mudahan tidak ada gangguan alam seperti hujan petir atau pohon yang tumbang, dan mesin pembangkit sangat kita jaga agar lampu tetap hidup terus,” katanya. (JIHAN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.