Tanjungpinang, (MetroKepri) – Ulil Amri, Fajarnya ‘Kuda Hitam’ terlahir sebagai putra Kota Tanjungpinang tepatnya di Pulau Penyengat, ingin berbuat untuk kampung kelahirannya melalui kancah politik di Pemilu 2019.
Ulil sapaan akrabnya Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini, berkiprah sesuai hati nurani yang paling dalam ingin mengabdi membangun kampung halaman.
Dengan tekad itulah Ulil mencalonkan diri sebagai Calon Legeslatif (Caleg) daerah pilihan (Dapil) Tanjungpinang Barat dan Kota dengan nomor urut 7 pada Pemilu 2019 di kota kelahirannya.
“Diawali dengan berbuat untuk masyarakat di bidang kesehatan, sosial dan pendidikan saya ingin mengabdi untuk kampung lewat Pemilu 2019,” katanya kepada awak media ini, Selasa (9/4/2019) di salah satu cafe yang ada di Tanjungpinang.
Untuk itu, lanjut Ulil, jika dirinya dipercaya dan diamanahkan oleh masyarakat Kota Tanjungpinang khususnya warga Pulau Penyengat untuk duduk di kursi DPRD Kota Tanjungpinang, Dirinya ingin berbuat lebih dari apa yang dilakoninya selama ini.
“Jika terpilih nanti, pertama membangun kampung halaman saya. Kedua saya ingin fokus di bidang kesehatan, pendidikan dan sosial sebagai bentuk pengabdian ke kampung,” ungkapnya.
Ulil berharap, kedepannya putra-putri Pulau Penyengat dapat terus berkarya untuk kampungnya sendiri dan memiliki pendidikan yang tinggi sampai ke jenjang perguruan tinggi.
“Sebagai putra Pulau Penyengat saya ingin adik-adik saya yang lahir di Penyengat dapat meneruskan sekolahnya yang lebih tinggi agar dapat meneruskan cita-cita orang tuanya untuk membangun kampung,” ujarnya.
Sementara itu, Ulil Amri mencalonkan diri sebagai calon anggota DPRD Kota Tanjungpinang merupakan panggilan hati untuk menampung aspirasi masyarakat Tanjungpinang khususnya warga Pulau Penyengat. (*)
Penulis: Novendra
