Natuna, (MK) – Upacara peringatan HUT Natuna ke 18 yang mengangkat tema “Kerja Bersama Membangun Natuna Yang Sejahtera”, dilaksanakan dihalaman Kantor Bupati Natuna, Jalan Batu Sisir, Kecamatan Bunguran Timur, Kamis (12/10/2017).
Upacara HUT Natuna ke 18 ini dipimpin oleh Bupati Natuna H. Abdul Hamid Rizal dan turut hadir Wakil Bupati Natuna Hj. Ngesti Yuni Suprapti, Sekda Natuna Wan Siswandi, Seluruh Unsur Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Natuna, FKPD, Ketua DPRD Natuna Yusripandi beserta Anggota, Ketua Lembaga Adat Masyarakat (LAM) Natuna, Wan Zawali, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan siswa/ siswi SMA se Kecamatan Bunguran Timur.
Sejak ditetapkan menjadi Kabupaten Natuna pada 18 tahun yang lalu melalui Undang – Undang No 53 tahun 1999, Hamid Rizal mengaku banyak hal yang telah terjadi dan dicapai oleh Kabupaten Natuna.
“Kedepan, banyak hal yang harus dilakukan untuk melaksanakan tanggungjawab mengingat tantangan yang semakin kompleks di era modernisasi ini,” papar Hamid.
Dia mengutarakan, berbagai pembangunan dibidang prioritas yang telah dilaksanakan sudah mendapatkan sebuah hasil yang menggembirakan. Ini dapat dilihat dari beberapa indikator pembagunan antara lain indeks pembangunan manusia (IPM), produk domestik regional bruto (PDRB) perkapita, tingkat partisipasi angkatan kerja (TPAK), kualitas kesehatan, kualitas pendidikan dan pertumbuhan ekonomi.
Masih kata Hamid, untuk dapat mewujudkan berbagai program strategis dan menjaga capaian pembangunan, Pemerintah Kabupaten Natuna telah melakukan peningkatan pada tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih, penyelenggaraan pemerintah secara elektronik atau E – Goverment telah diterapkan antara lain E – Planing, E – Budgeting dan E – Purchasing.
Berkenaan dengan pembangunan saat ini, Kabupaten Natuna telah menerima beberapa penghargaan dari Pemerintah Pusat maupun organisasi atau lembaga, diantaranya penghargaan terhadap indeks transparasi pengelolaan keuangan daerah terbaik untuk regional Sumatera oleh Program Magister Akuntansi Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gajah Mada, Yogyakarta.
Penghargaan National Procurement Award 2016 pada kategori “LPSE Fighting Spirit” bagi LPSE Kabupaten Natuna, Penghargaan dari Gubernur Kepulauan Riau, sebagai juara lomba evaluasi perkembangan desa atau kelurahan tingkat Provinsi Kepulaun Riau tahun 2016 dan penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi yang disampaikan atas prestasi dalam akuntibilitas kinerja tahun 2016.
Bupati Natuna Hamid Rizal juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah berjuang membentuk Kabupaten Natuna dengan tulus dan ikhlas.
Pada peringatan itu dilanjutkan dengan agenda pemberian penghargaan kepada kepala desa dan kelurahan pemenang lomba desa dan kelurahan tingkat Kabupaten Natuna tahun 2017 dan penyerahan bantuan hibah peralatan pengelolaan kerupuk ikan berupa frizer dan meet micer oleh Bupati Natuna kepada 10 industri rumah tangga yang ada di Desa Sabang Mawang (Balai) Kecamatan Pulau Tiga Barat.
Kemudian, Bupati Natuna Hamid menandatangani prasasti atau peresmian dan penyerahan pembangunan Pasar Kecamatan Bunguran Barat dan Kecamatan Bunguran Batubi. (MANALU)
