Iskandarsyah: Keluarga Sehat Negara Kuat

by -385 views
by
Iskandarsyah Saat Bermain Futsal
Iskandarsyah Saat Bermain Futsal

Tanjungpinang, (MK) – Ketua Fraksi PKS DPRD Kepri, Ing Iskandarsyah menyebutkan memperhatikan kesehatan itu penting, apalagi dari tingkat keluarga agar negara Indonesia bisa kuat.

“Di hari kesehatan nasional yang ke – 53 ini, sudah saatnya kita sadar bahwa pentingnya menjaga kesehatan keluarga kita. Tentunya dimulai dari pola makan yang sehat dan rutin berolahraga,” papar Iskandarsyah yang juga Ketua Harian Ikatan Alumni SMAN 1 Tanjungpinang ini, Minggu (12/11/2017).

Dia menambahkan, dengan masyarakat yang sehat, baik jasmani maupun rohani, tentu akan menguatkan negara.

“Negara harus hadir, dalam hal ini bentuknya bisa saja dalam mengawasi produk – produk makanan yang beredar di masyarakat dan membangun fasilitas olahraga. Jika masyarakatnya sehat, tentu negara kuat,” ujarnya.

Oleh karena itu, Iskandarsyah mengajak masyarakat untuk menjaga kesehatan dimulai dari keluarga. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.