Kamar Hotel Tanjungpinang Rp800 Ribu Per Bulan, Suprapto Minta PT BIS Evaluasi Tarif

by -957 views
Hotel Tanjungpinang Jaya Yang Merupakan Salah Satu Aset Milik Pemkab Bintan. Foto ALPIAN TANJUNG
Hotel Tanjungpinang Jaya Yang Merupakan Salah Satu Aset Milik Pemkab Bintan. Foto ALPIAN TANJUNG

Tanjungpinang, (MetroKepri) – Hotel Tanjungpinang Jaya yang berada di Jalan Pos, kamarnya saat ini disewakan dengan harga bervariasi. Mulai dari Rp800.000 hingga Rp1.500.000 per bulannya.

Untuk kamar yang tidak dilengkapi AC, disewakan Rp800 ribu dan yang dilengkapi AC Rp1,5 juta per bulannya. Sewa kamar yang berstatus hotel ini, dinilai sangat murah per bulannya dan tidak layak.

Terkait hal itu, Anggota DPRD Kabupaten Bintan, Suprapto, meminta PT Bintan Inti Sukses (BIS) yang merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) untuk mengevaluasi tarif sewa kamar tersebut.

“Tak layak. Kita sudah minta PT BIS untuk mengevaluasi semua sewa aset yang mereka kelola,” ujar Suprapto kepada media ini, Kamis (21/08/2025).

Legislator Partai Golkar Kabupaten Bintan ini juga mengutarakan evaluasi yang dimaksudnya. Pertama evaluasi penyesuaian tarif sewa, karena pendapatan PT. BIS memang bersumber dari pengelolaan penyewaan asset – asset yang dimiliki Pemkab Bintan.

“Kedua, evaluasi/ pengawasan terhadap operasional bisnis si penyewa. Jangan sampai adanya temuan dugaan penyalahgunaan dalam bisnis si penyewa,” papar Suprapto.

Terpisah, Direktur PT BIS, M. Rofik, mengaku sudah memanggil pihak manajeman Hotel Tanjungpinang Jaya terkait adanya tamu meninggal dunia.

“Manajemen hotel menjelaskan tidak ada prostitusi disana, yang meninggal juga bukan perempuan WTS,” ucap Rofik.

Selain itu, kata dia, PT. BIS juga mengingatkan agar hotel tetap difungsikan sebagai hotel, bukan sebagai kos-kosan.

“Pihak pengelola menjawab pengelolaan tetap sebagai hotel, bukan kos-kosan. Saya juga menekankan tidak boleh ada prostitusi maupun aktifitas melanggar hukum,” ucap Rofik.

Akan tetapi, Rofik, tidak merespon terkait kamar yang berstatus hotel ini disewakan Rp800 ribu per bulan. Dengan harga Rp800 ribu, tentu sewa kamar berkisar antara Rp27.000 per harinya. (*)

Penulis: Alpian Tanjung

Editor  : Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.