Lis Resmikan Pasar Baru Tanjungpinang

by -269 views
by
Lis Saat Memotong Pita Tanda Peresmian Pasar Baru Tanjungpinang. Foto NOVENDRA
Lis Saat Memotong Pita Tanda Peresmian Pasar Baru Tanjungpinang. Foto NOVENDRA
Lis Saat Memotong Pita Tanda Peresmian Pasar Baru Tanjungpinang. Foto NOVENDRA
Lis Saat Memotong Pita Tanda Peresmian Pasar Baru Tanjungpinang. Foto NOVENDRA

Tanjungpinang, (MK) – Wali Kota Tanjungpinang H. Lis Darmansyah SH meresmikan Pasar Baru Kota Tanjungpinang di Pasar Pelantar KUD Tanjungpinang, Senin (8/5/2017).

Pembangunan Pasar Baru Kota Tanjungpinang ini juga melalui dana Tugas Pembantuan (TP) Kementerian Perdagangan Republik Indonesia tahun 2015 – 2016.

Pada peresmian tersebut turut hadir Wakil Wali Kota Tanjungpinang, H. Syahrul S.Spd, Kepala Disperindag Kota Tanjungpinang, Juramadi Esram, Dirut BUMD Tanjungpinang, Lurah Tanjungpinang Kota dan beberapa pedagang.

Sebelum meresmikan, Lis mengatakan pasar merupakan sarana masyarakat untuk membeli keperluan pokok dan kebutuhan sehari – hari.

“Pasar Baru ini sebenarnya sudah ada dari dulu dan karena terkena musibah kebakaran maka dari Kementerian Perdagangan, pasar ini dapat dibangun kembali pada tahun 2015 – 2016 lalu,” papar Lis.

Tetapi, kata Lis, sebenarnya Pasar ini sudah harus diresmikan pada tahun 2016 lalu. Karena sampai saat ini belum juga diserahkan oleh Kementerian Perdagangan, maka pada hari ini diresmikan.

“Demi masyarakat, perekonomian masyarakat dan kepentingan kita bersama, maka hari ini Pasar Baru saya resmikan,” ujarnya.

Sebelumnya, Kadis Perdagangan dan Industri Kota Tanjungpinang, Juramadi Esram menyampaikan, Pasar Baru ini ada sekitar 30 kios dan 9 unit Los yang dibangun oleh Kementerian Perdagangan.

“Seluruhnya sudah diisi dengan 39 pedagang yang akan berjualan di Pasar Baru ini. Dengan itu, saya berharap kepada pedagang untuk menjaga kebersihan Pasar demi kenyamanan kita bersama,” ucapnya. (NOVENDRA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.