Natuna, (MK) – Dalam rangka memperingati Hari Buruh (May Day), ratusan pekerja buruh yang ada di Kabupaten Natuna yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Buruh Indonesia (KSPSI) berkumpul di Masjid Hidayatullah yang berada di Pondok Pesantren Nurul Jannah, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Selasa (01/05/2018) pagi.
Kegiatan Hari Buruh ini juga diisi dengan acara rekreasi keluarga ke objek wisata pantai Batu Kasah, Desa Cemaga Tengah, Kecamatan Bunguran Selatan.
Sebelum rekreasi, ratusan buruh yang berkumpul di Masjid Hidayatulllah mendapat arahan dari Ketua KSPSI Natuna, Wan Indra Gunawan.
“Rekreasi keluarga ini dibuat untuk memperingati May Day 2018 di Kabupaten Natuna,” papar Gunawan.
Dia juga berharap, para buruh Natuna dapat menjaga ketertiban selama melaksanakan aktifitas liburan di Pantai Batu Kasah dan selalu bersyukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kesempatan menikmati hidup di dunia ini.
Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Natuna, H. Wan Zawali yang ikut hadir pada kesempatan itu. Selain menjaga ketertiban, ia juga meminta untuk selalu mejaga kebersihan serta untuk tidak meninggalkan ibadah.
“Pada saat rekreasi di Batu Kasah, kita harus menjaga kebersihan karena kebersihan merupakan sebagian dari Iman. Pekerja buruh Natuna jangan pernah meninggalkan sholat, karena sholat adalah tiang Agama,” kata Wan Zawali.
Setelah menerima arahan, para buruh bergerak menuju Pantai Batu Kasah. Untuk mensukseskan dan mengamankan kegiatan rekreasi keluarga oleh para buruh tersebut, Polres Natuna menerjunkan puluhan personelnya. Termasuk mengawal keberangkatan para buruh hingga ke lokasi tujuan dengan menggunakan satu unit mobil Patwal milik Polres Natuna.
Tampak hadir dilokasi, Kapolres Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto didampingi Ketua KSPSI Wan Indra Gunawan, Ketua LAM Wan Zawali, dan Kasat Intel Polres Natuna AKP Sudarto.
Kapolres berharap agar para buruh tetap memperhatikan ketertiban dan kenyamanan selama perjalanan menuju tempat wisata Batu Kasah. Ada sekitar 120 orang buruh yang akan melaksanakan liburan di lokasi wisata Batu Kasah dengan menggunakan 1 unit minibus, 2 unit kendaraan roda empat dan 40 unit kendaraan roda dua.
”Sebanyak 30 orang persatuan pengamanan kita kerahkan. Saat ini kegiatannya sedang berlangsung di Batu Kasah dan berjalan kondusif,” ujar Nugroho melalui grup WA Polres Natuna. (MANALU)
