
Tanjungpinang, (MK) – Kota Tanjungpinang saat ini sudah memiliki oleh – oleh khas Kepri. Pasalnya, kedai kopi sekaligus otlet khusus oleh – oleh Kepri bagi wisatawan dalam maupun luar negeri, kini telah resmi dibuka di salah satu Ruko di Jalan Ganet arah Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang, Kamis (9/2).
Owner Rumah Melayu sekaligus oleh – oleh khas Kepri, Vella menyampaikan, produk utama dikedainya adalah roti goreng atau Lutti Gendang untuk kategori makanan basah.
“Sedangkan produk andalan untuk kategori makanan kering adalah kerupuk Buah Naga,” papar Vella.
Selain itu, kata Vella, otletnya juga menyediakan kerupuk yang diolah dari berbagai macam jenis ikan laut yang diproduksi dari kumpulan pengusha rumahan atau UKM yang ada di Kepri.
“Tujuan saya membuka otlet ini untuk dapat bekerjasama dengan para UKM yang ada Kepri,” ujarnya.
Masih kata Vella, harganya juga lebih murah dan rata – rata terjangkau. Oleh – oleh yang dijual ada yang sama harganya di otlet lainnya.
“Untuk tempatnya, kita memilih yang lebih dekat dan terjangkau oleh wisatawan yang baru datang ke Tanjungpinang melalui Bandara RHF,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Disperindag Kota Tanjungpinang, Juramadi Esram sangat mendukung adanya otlet baru di lokasi yang tidak jauh dari bandara.
“Selain menambah otlet – otlet yang ada di Kota Tanjungpinang, wisatawan yang masuk tidak jauh – jauh untuk mendapatkan oleh – oleh asal Kepri khususnya Kota Tanjungpinang,” katanya. (NOVENDRA)
