Pemerhati: Calon Pendamping Nurdin Bisa Dari Birokrasi dan Parpol

by -209 views
by
Pemerhati Politik, Suyito
Pemerhati Politik, Suyito

Tanjungpinang, (MK) – Seorang pemerhati politik di Kota Tanjungpinang Provinsi Kepulauan Riau, Suyito menilai, calon figur Wakil Gubernur Kepri yang akan mendampingi Nurdin Basirun memimpin Kepri ini bisa jabat birokrasi dan elit politik yang berpengalaman.

“Bisa saja calon Wakil Gubernur Kepri nanti diusulkan dari birokrasi dan elit politik. Namun pada Pilkada lalu, pasangan Almarhum Sani dan Nurdin Basirun diusung oleh beberapa partai,” ucap Suyito kepada MetroKepri.co.id, Jumat (22/4).

Dosen STISIPOL ini juga mengutarakan, Partai Demokrat, Gerindra, PPP, PKB dan partai pengusung lainnya juga harus melakukan kordinasi dan memutuskan siapa calon Wagub Kepri yang bakal diusulkan.

“Partai pengusung diharapkan merekomendasikan figur yang tepat, dan mempunyai integritas, punya lidersif, konditenya bagus, dan kepemimpinannya juga teruji. Sehingga Nurdin didampingi orang yang propesional dalam mengelola Provinsi Kepri ini,” paparnya.

Provinsi Kepri ini, kata dia, butuh leader, pemimpin yang profesional, dan profesional dalam bidangnya. Calon tersebut bisa dari birokrasi agar membenahi birokrasi secara professional.

“Bisa juga orang – orang dari partai politik, tentunya orang yang punya pengalaman. Kalau tidak punya pengalaman, tidak progresifitas dalam mempin Kepri,” katanya.

Menurut dia, Wakil Gubernur Kepri yang diusulkan nantinya harus punya pengalaman dan loyalitas, serta orang yang tidak menimbulkan gaduh dalam kepemimpinannya, sehingga Gubernur dan Wakilnya dapat saling melengkapi.

“Figur yang bisa dijadikan adalah orang yang professional dan pengalaman, teruji kepemimpinannya, teruji loyalitasnya, dan integritasnya juga teruji,” ucapnya.

Sementara itu, meski Kepri masih berkabung atas meninggalnya Almarhum H. M. Sani, masyarakat sudah mulai membicarakan dan bertanya – tanya siapa bakal calon Wakil Gubernur Kepri yang akan mendampingi Nurdin Basirun nantinya. Akan tetapi, hingga saat ini, masyarakat belum mengetahui siapa saja figur yang akan tampil dan diusulkan mendampingi Nurdin Nasirun. (RUDI PRASTIO)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.