Lingga, (MK) – Ketua Apdesi Kabupaten Lingga, Nazar berharap kepada seluruh kepala desa (Kades) yang ada di Kabupaten Lingga agar segera mempersiapkan Perdesnya.
Hal itu untuk mengajukan pencairan anggaran tahap 1 tahun 2018.
“Saya berharap Perdes tersebut dapat diantar, karena telah lewat pada waktu yang ditentukan,” papar Nazar kepada MetroKepri melalui Whatshappnya, Sabtu (05/05/2018).
Sementara itu, kata dia, ketika Perbup lambat keluar banyak yang sibuk. Sekarang perbup sudah keluar, malah lambat pula mengantarkan perdesnya.
“Saya harap, bagi rekan – rekan kepala desa yang belum mengantarkan perdesnya, agar segera mengantarnya supaya cepat mengajukan pencairan anggaran,” ucapnya. (NAZILI)
