Natuna, (MetroKepri) – Polsek Bunguran Timur melakukan giat himbauan keamanan dan ketertiban Masyarakat (Kamtibnas) di Surau Al Mutaqin, Batu Kapal Kecamatan Bunguran Timur, Selasa 29 Januari 2019.
Selain himbauan Kamtibmas, Polsek Bunguran Timur juga menyerahkan bantuan kepada pengurus surau berupa sarung dan peci.
Usai Sholat Zuhur, dihadapan jamaah dan pengurus surau, Ps. Panit Binmas Polsek Bunguran Timur, Bripka David Arviad memberikan himbauan. Dalam kegiatan itu juga, Bripka David tidak sendirian, ia ditemani oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Ranai, Briptu Mudiyanto.
Dalam penyampaiannya, Bripka David mengatakan, Polres Natuna akan mengadakan millenial road safety festival 24 Februari 2019 di Pantai Kencana.
Dalam menyambut pemilu 2019 pada April, Bripka David mengajak masyarakat dapat menciptakan situasi aman, damai dan sejuk di Kabupaten Natuna. Ia juga menyampaikan tentang bahaya menyebarkan berita hoax, dan jangan mudah percaya terhadap berita yang belum jelas sumbernya dan jangan mudah menyebarluaskannya.
Diakhir giat himbauan, Bripka David memberikan bantuan berupa sarung dan peci.
“Semoga bermanfaat buat jamaah, ini merupakan wujud kepedulian kami antar sesama,” imbuhnya. (Manalu)
