Tanjungpinang, (MK) – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang, Ade Angga S.IP melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke kantor Badan Perizinan dan Pelayanan Terpadu (BP2T) Kota Tanjungpinang di Jalan Ahmad Yani, Kamis (13/10).
Hal itu, untuk memprioritaskan pelayanan kepada masyarakat Tanjungpinang.
“Kita ingin pelayanan dan pengurusan izin yang dilakukan masyarakat Kota Tanjungpinang tetap menjadi prioritas, serta pelayanan publik yang memuaskan,” papar Ade Angga disela – sela Sidak.
Legislator Partai Golongan Karya (Golkar) Dapil I (Kecamatan Tanjungpinang Barat – Tanjungpinang Kota) ini juga menyampaikan, kenyaman dan pelayanan yang ramah menjadi keutamaan.
“Ya tentu, jika bagian pelayanan harus mengutamakan keramahan dalam melayani masyarakat. Apalagi BP2T merupakan instansi yang pokok dalam membangun investasi dan usaha masyarakat Kota Tanjungpinang,” ujar Angga.
Sementara, Kepala BP2T Kota Tanjungpinang Drs. Tengku Dahlan menyambut baik kedatangan Wakil Ketua I DPRD Kota Tanjungpinang yang mengontrol kinerja Pemerintah Kota Tanjungpinang.
“Ini suatu kebanggaan kita, kita selalu dalam pengawasan yang baik dari pihak dewan. Semoga dengan Sidak ini, kita semakin mengoptimalkan kinerja di bidang perizinan dan pelayanan,” ucapnya. (SYAIFUL AMRI)
