Tiga Calon Dinyatakan Lolos Seleksi Sekdaprov Kepri

by -79 views
by
ilustrasi-calon-sekda
ilustrasi-calon-sekda

Tanjungpinang, (MK) – Tiga dari delapan calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Kepri dinyatakan lolos tiga besar setelah melalui beberapa tahapan pengujian yang dilakukan tim Panitia Seleksi (Pansel) Sekda Kepri. Ketiga calon tersebut yakni Syamsul Bahrum, Arif Fadilla dan Naharrudin.

“Ketiga calon yang dinyatakan lolos tiga besar tersebut akan dibahas dalam Tim Penilai Akhir (TPA) yang dipimpin oleh Presiden/ Wakil Presiden bersama sejumlah Menteri dan pimpinan lembaga anggota TPA,” ucap Ketua Panitia Seleksi Sekda, Eko Prasojo, Rabu (14/9).

Dia mengutarakan, sebelum dibahas oleh tim penilai akhir, tiga nama calon sekda yang dinyatakan lolos tiga besar ini akan diserahkan ke Gubernur Kepri untuk selanjutnya diserahkan ke Presiden Jokowi.

“Gubernur akan mengusulkan kepada Presiden ketiga nama calon tersebut sesuai urutan melalui Menteri Dalam Negeri. Sedangkan pengangkatan sekda terpilih dilakukan melalui SK Presiden,” katanya. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.