97 Pejabat Esselon II, III dan IV di Pemkab Natuna Dilantik

by -204 views
by
Bupati Natuna, Hamid Rizal Saat Melantik Pejabat Eselon II, III Dan IV di Lingkungan Pemkab Natuna
Bupati Natuna, Hamid Rizal Saat Melantik Pejabat Eselon II, III Dan IV di Lingkungan Pemkab Natuna

Natuna, (MK) – Sebanyak 97 pejabat dari golongan esselon ll, lll dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna dilantik oleh Bupati Natuna di Gedung Serbaguna Sri Serindit, Ranai, Rabu (24/01/2018) siang.

Pada pelantikan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Bupati Natuna Hj. Ngesti Yuni Suprapti, Sekda Natuna Wan Siswandi, pimpinan OPD, FKPD dan Ketua DPRD Natuna Yusripandi serta Wakil Ketua ll DPRD Daeng Amhar.

Dikesempatan itu, Bupati Natuna Hamid Rizal mengatakan bagi seluruh pejabat yang telah dilantik harus siap ditempatkan dimana saja dan tidak boleh minder. Karena seorang pejabat aparatur sipil negara (ASN) sudah berjanji dan bersumpah saat menjadi calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk siap ditugaskan dimanapun.

“Waktu masih jadi CPNS dulu kan anda sudah menandatangani kesepakatan, bahwa siap untuk ditugaskan dimanapun. Jadi sekarang harus siap, itu tandanya anda komitmen dengan apa yang anda tandatangani dulu,” papar Hamid Rizal.

Masih kata Hamid, seorang pejabat di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) merupakan pembantu seorang kepala daerah, setingkat Bupati yang berada dibawah komando Sekretaris Daerah (Sekda). Sehingga harus siap menerima perintah dan menguasai tugasnya sebagai perangkat daerah.

Hamid juga menekankan, agar menjadi pejabat yang tangguh, jangan cengeng dan siap ditugaskan dimana saja dan harus tanggungjawab atas tugasnya.

“Saya minta kepada seluruh pejabat atau pegawai, baik yang sudah berstatus PNS maupun PTT harus bekerja dengan proporsional dan profesional sesuai tupoksinya masing – masing,” ucapnya.

Dari 97 pejabat yang dilantik, 57 orang sebagai pejabat pengawas, 34 orang sebagai pejabat administrator dan 6 orang lainnya sebagai jabatan pimpinan tinggi pratama. (MANALU)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.