BBM Turun, Tarif Angkot di Tanjungpinang Belum Turun

by -323 views
by
Salah satu Angkot di Kota Tanjungpinang. Foto SYAIFUL AMRI
Salah satu Angkot di Kota Tanjungpinang. Foto SYAIFUL AMRI

Tanjungpinang, (MK) – Meski pemerintah telah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) sebesar Rp500 per liter sejak pekan lalu, namun sebagian tariff angkutan kota (Angkot) di Tanjungpinang belum mengalami perubahan.

Pasalnya, para penumpang angkot masih dikenakan dengan tariff yang lama yakni sebesar Rp4000 per orang.

Informasi yang dihimpun dari salah seorang penumpang angkot, saat ini mereka masih dimintai ongkos senilai Rp4000 per orang. Selain itu, masyarakat Kota Tanjungpinang juga tidak mengetahui adanya penurunan tariff angkot saat ini.

“Saya masih bayar Rp4000, habis sopirnya bilang segitu. Kalau tariff angkot turun, saya enggak tau,” ujar salah seorang penumpang angkot, Siti kepada MetroKepri.co.id, Minggu (10/4).

Terpisah, salah seorang sopir angkot yang mangkal di Jalan Merdeka Tanjungpinang, Herianto mengaku masih menggunakan tariff lama saat ini.

“Kita masih pakai harga lama mas, soalnya belum ada surat edaran yang kita terima dari Organda Kota Tanjungpinang. Kita mau saja turunkan tariff, tapi kalau belum ada edaran kita enggak berani buat sesuka hati mas,” ucapnya kepada MetroKepri.co.id.

Dia mengutarakan, para sopir angkot lainnya juga belum menurunkan tarif angkutan kota, dikarenakan belum ada pemberitahuan yang jelas baik secara langsung maupun tidak langsung.

“Enggak mas, belum ada pemberitahuan secara langsung maupun tidak langsung. Jadi kita masih seperti inilah,” ujarnya.

Sementara itu, saat dikonfirmasi, pihak Organda belum memberikan tanggapan terkait tariff baru untuk angkot di Kota Tanjungpinang dan mereka terkesan menghindari awak media. (SYAIFUL AMRI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.