Tanjungpinang, (MK) – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kepri akan menurunkan tim pemeriksa kesehatan (Rikes) bagi calon Jamaah Haji yang akan menunaikan ibadah haji pada tahun 2016 ini.
“Kita sudah siapkan tim Rikkes. Kita juga sudah berkoordinasi dengan seluruh tim kesehatan di kabupaten kota Se – Provinsi Kepri,” papar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri, Tjetjep Yudiana saat ditemui MetroKepri.com di Gedung Daerah Tanjungpinang, Selasa (2/8).
Dia mengutarakan, ada sekitar 100 personil kesehatan yang diambil dari kabupaten kota untuk mendampingi Jamaah Haji di Mekah nanti.
“Setiap kloter Jamaah Haji kita standby kan satu orang tenaga pendamping untuk kesehatan jamaah haji sewaktu di Mekah,” katanya.
Hal itu juga, kata dia, pihaknya sudah mendapat restu dari Gubernur Kepulauan Riau.
“Kita sudah meminta restu pak Gubernur. Alhamdulillah, kita semua yang terlibat saat ini terus berkoordinasi lintas instansi,” ucapnya. (SYAIFUL AMRI)
