Tanjungpinang, (MK) – Direktur Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Kepri, Muktar meminta kepada Penjabat Gubernur Kepri, Agung Mulyana agar menambah tenaga Sumber Daya Manusia (SDM) di RSUP Kepri.
“Selain menjaga alat prasarana, kami juga meminta kepada pak Gubernur Kepri untuk menambah tenaga SDM di RSUP Kepri ini,” kata Muktar Selasa (15/9) saat kunjungan Penjabat Gubernur Kepri.
Dia mengutarakan, saat ini tenaga medis dan paramedis yang bertugas di RSUP Kepri sampai tahun 2015 ini sekitar 515 orang.
“Untuk tenaga medis atau PNS ada sekitar 221 orang dan untuk paramedis non PNS ada sekitar 294 orang dengan total jumlah semua sekitar 515 orang,” ujarnya.
Selain itu, kata dia, banyak kedala dan permasalahan selain kendala SDM di RSUP Kepri.
“Pertama, masih kurangnya tenaga dokter, terbatasnya tempat tidur, kurang ketersedian obat dan juga pelayanan belum memuaskan pasien,” ucapnya.
Akan hal itu, Penjabat Gubernur Kepri, Agung Mulyana menyampailan, untuk permasalahan penambahan tenaga SDM di RSUP Kepri terlebih dahulu harus membuat surat, dan setelah itu ajukan ke Dinkes Provinsi Kepri.
“Setelah diajukan, maka baru kita ajukan ke MenpanRB RI untuk penambahan tenaga SDM – nya,” imbuhnya. (AFRIZAL)

http://www.metrokepri.co.id/dirut-rsup-minta-tambah-tenaga-sdm/