Lingga, (MetroKepri) – Sekretaris Daerah (Sekda) DPD Partai Perindo Kabupaten Lingga, Misran sangat optimis untuk bertarung bersama Bacaleg partai politik lainnya dengan meraih tiga kursi perwakilan di DPRD Lingga dari tiga Dapil se – Kabupaten Lingga, pada pemilu 2019 mendatang.
“Untuk mencapai tujuan tersebut, kita juga sudah mempersiapkan segala berkas dokumen yang menjadi persyaratan yang ditetapkan oleh KPU untuk menjadi calon resmi sebagai peserta pada pesta demokrasi 2019 mendatang,” papar Misran yang juga Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Perindo ini kepada MetroKepri.com, Selasa (03/07/2018).
Selain mempersiapkan semua berkas dokumen sebagai Bacaleg, pihaknya juga sudah melakukan musyawarah interen partai mulai dari penetapan Bacaleg menjadi Caleg yang diunggulkan, maupun kinerja Perindo sampai pembahasan kesepakatan sesama Bacaleg Perindo kedepan.
“Dalam hal program kerja kedepan, jika nanti dipercayakan masyarakat kepada saya yang salah satu perwakilan Bacaleg dari Partai Perindo untuk menjadi perwakilan di DPRD Kabupaten Lingga, kita mempunyai tiga misi pokok program kerja,” ujarnya.
Pihaknya akan sepenuhnya mengutamakan kepentingan masyarakat menengah ke bawah, menciptakan lapangan kerja. Karena di Partai Perindo ini banyak pengurus di Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) pengusaha.
“Ini suatu peluang, terutama bagi saya sebagai Sekda di DPD Perindo Lingga untuk meminta pengurus di provinsi sekiranya dapat buka cabang usaha khususnya di Lingga,” ucapnya.
Hal itu, kata dia, supaya warga masyarakat Lingga, termasuk juga setiap para kader serta simpatisan partai mendapat peluang lapangan pekerjaan sesuai harapan kedepannya.
“Yang lebih tak kalah pentingnya, kita juga akan memperjuangkan dengan optimis mengenai penambahan nilai pos anggaran kerja untuk rekan – rekan media, agar kedepan nanti setiap rekan – rekan media mendapatkan hak kelayakan nilai kerja sama sebagai mana mestinya sesuai tupoksi sebagai pekerja yang bertugas mempublikasikan setiap kegiatan positif kinerja Pemerintah Kabupaten Lingga,” katanya.
Karena selama ini, berdasarkan pantauannya anggaran untuk kerja sama publikasi tidak ada pengajuan penambahan di setiap tahun pembahasan, sementara setiap pencairan anggaran kerja sama publikasi jumlah media bertambah, sehingga ini yang membuat Humas Pemkab dan DPRD menjadi beban moril dalam hal membagikan anggaran yang ada.
“InsyaAllah pada pemilihan Caleg masa kerja 2019 – 2024 nanti, jika dipercayakan kami para pemain baru yang ikut bertarung dari Partai Perindo akan bergrilia di semua kecamatan dan desa untuk mendapatkan dukungan dan mudah – mudahan nanti kita punya keperwakilan yang akan menduduki kursi yang ada di Kantor DPRD Kabupaten Lingga nanti. Minimal 3 orang untuk tiga kursi dari tiga Dapil se – Kabupaten Lingga,” ucapnya. (NAZILI)
