Lomba Mewarnai, Kembangkan Kreatifitas Anak Usia Dini

by -48 views
Ketua PKK Kota Tanjungpinang, Juwariyah Syahrul Saat Menyerahkan Piala Kepada Anak Pemenang Lomba
Ketua PKK Kota Tanjungpinang, Juwariyah Syahrul Saat Menyerahkan Piala Kepada Anak Pemenang Lomba

Gallery Foto, (MetroKepri) – Walikota Tanjungpinang H. Syahrul S.Pd menghadiri acara Steam Play Fest 2019 yang mengadakan lomba mewarnai dan fashion show.

Lomba tersebut diikuti peserta yang berasal dari tingkat TK SD se-Kota Tanjungpinang di Atrium TCC Mall Tanjungpinang, Minggu (13/10/2019).

Kegiatan ini turut diikuti oleh 520 orang peserta anak-anak tingkat TK dan SD se – Kota Tanjungpinang. Perlombaan terbagi dalam beberapa kategori diantaranya lomba OHAYO mewarnai, vocal, drum, dan fashion show.

Walikota Tanjungpinang, Syahrul Bersama Istri Foto Bersama Dengan Peserta Lomba Fashion Show
Walikota Tanjungpinang, Syahrul Bersama Istri Foto Bersama Dengan Peserta Lomba Fashion Show

Dalam sambutannya, Syahrul mengatakan dengan terselenggaranya kegiatan ini salah satu upaya mengembangkan kreatifitas, imajinasi anak serta penyaluran bakat, melatih keselarasan dalam berinteraksi, penguatan percaya diri dalam kehidupan anak sejak usia dini.

“Maka dengan itu mari kita bersama-sama bergerak mencerdaskan generasi bangsa Indonesia, khususnya di Kota Tanjungpinang melalui pembelajaran dan pemahaman pada anak sejak usia dini, dan melalui kegiatan yang dapat memacu semangat anak dalam pembentukan karakter dan menentukan minatnya,” papar Syahrul.

Diakhir sambutannya, Syahrul mengapresiasi dan memberikan ucapan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan ini dan kepada lembaga-lembaga pendidikan yang ada di Kota Tanjungpinang dengan adanya inisiatif dan ikut berkontribusi dalam tujuan mencerdaskan anak bangsa dalam pembelajaran dan pemahaman pada anak sejak usia dini.

Dalam acara turut dihadiri, Kadis Pendidikan Kota Tanjungpinang Drs. H. Atmadinata M.Pd, Ketua Tim Penggerak TP PKK Kota Tanjungpinang, Juwariyah Syahrul, Ketua Panitia, Toni Syahputra, Pimpinan TEE ACADEMY, Talent point, excallen cours beserta jajaran, dan orang tua/wali murid yang mendampingi dalam perlombaan.

Wakil Walikota Tanjungpinang, Rahma Sat Memotong Tumpeng Dihari Jadi Pajamas ke 4
Wakil Walikota Tanjungpinang, Rahma Sat Memotong Tumpeng Dihari Jadi Pajamas ke 4

Ditempat terpisah, Wakil Walikota Tanjungpinang Hj. Rahma S.IP menghadiri acara peringatan ulang tahun yang ke-4 Paguyuban Jawa Mandiri Serantau (Pajamas) Kota Tanjungpinang di Halaman RRI Tanjungpinang, Minggu (13/10/2019).

Rahma yang hadir memenuhi undangan Pajamas tersebut menyampaikan bahwa setiap tahunnya ia selalu menghadiri peringatan hari lahir paguyuban yang telah berdiri selama 4 tahun tersebut.

“Sebagai perwakilan Pemerintah Kota Tanjungpinang, saya ingin mengucapkan selamat kepada Pajamas yang sampai sekarang tetap eksis berdiri sebagai salah satu paguyuban yang ada di Kota Tanjungpinang,” ujar Rahma.

Rahma juga menambahkan bahwa Pajamas sendiri memiliki keunikan karena keanggotaan Pajamas tidak hanya terdiri dari Suku Jawa melainkan ada beberapa suku yang masuk dalam keanggotaan Pajamas.

“Di ulang tahun ke-4 ini, saya berharap Pajamas tetap aktif sebagai Paguyuban kemasyarakatan dan tetap bersinergi dengan pemerintah dalam pembangunan Kota Tanjungpinang,” harap Rahma.

Perayaan HUT ke-4 Pajamas ini juga turut dihadiri oleh Walikota Batam H.M.Rudi. Ia yang datang memenuhi jemputan panitia tersebut menyampaikan bahwa Paguyuban Masyarakat memiliki peranan penting dalan menjaga kondusifitas di suatu daerah.

Wakil Walikota Tanjungpinang, Rahma Foto Bersama Pengurus Pajamas dan Walikota Batam, Rudi
Wakil Walikota Tanjungpinang, Rahma Foto Bersama Pengurus Pajamas dan Walikota Batam, Rudi

Rudi juga mencontohkan semangat pembangunan di Kota Batam saat ini dapat meningkat karena adanya partisipasi aktif masyarakat dan juga didukung oleh suasana yang kondusif.

Sementara itu, Ketua Pajamas Kota Tanjungpinang, Sugeng mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Kota Tanjungpinang yang telah memberikan perhatian dan selalu mendukung kegiatan dari Pajamas.

Diakhir acara Rahma bersama perwakilan paguyuban yang ada melaksanakan pemotongan tumpeng sebagai ungkapan rasa syukur atas eksistensi pajamas di usia yang ke-4 tahun.

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Ketua II DPRD Kota Tanjungpinang Hendra Jaya, Anggota DPRD Kota Tanjungpinang M. Apriyandi S.IP,M.M, Kadis Perkim Amrialis dan Direksi LPP RRI Tanjungpimang Mugiamano. (*)

Narasi/ Foto : Humas dan Protokol Setdako Tanjungpinang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.