Tanjungpinang, (MK) – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Tanjungpinang, Endang Abdullah bersama rombongan mendaftarkan partainya sebagai calon peserta pemilu tahun 2019 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang, Sabtu (14/10/2017) petang.
“Alhamdulilah kami sudah mendaftar sebagai peserta pemilu. Ini artinya, partai kami untuk di Kota Tanjungpinang siap dalam pemilu 2019 yang akan datang, baik Pileg maupun Pilpres,” ucap Endang usai mendaftar.
Pada Pemilu tahun 2019 mendatang, kata dia, Partai Gerindra mempunyai target untuk mendapatkan kursi di DPRD baik itu kabupaten/ kota maupun provinsi diseluruh dapil.
“Target kita harus dapat kursi diseluruh dapil, karena ini arahan juga dari DPD maupun DPP. Mudah – mudahan masyarakat memberi kepercayaan terhadap partai kami (Gerindra),” katanya. (RUDI PRASTIO)
