Pemprov Kepri Serahkan 10 Perahu Naga ke Pemko Tanjungpinang

by -327 views
by
Sekdaprov Kepri Arif Fadillah Saat Menyerahlan Bantuan Perahu Secara Simbolis Kepada Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah
Sekdaprov Kepri Arif Fadillah Saat Menyerahlan Bantuan Perahu Secara Simbolis Kepada Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah
Sekdaprov Kepri Arif Fadillah Saat Menyerahlan Bantuan Perahu Secara Simbolis Kepada Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah
Sekdaprov Kepri Arif Fadillah Saat Menyerahlan Bantuan Perahu Secara Simbolis Kepada Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah

Tanjungpinang, (MK) – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Pemprov Kepri) menyerahkan bantuan hibah sebanyak 10 unit Perahu Naga ke Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang di ruang serbaguna Gedung Gonggong, Kamis (7/9/2017).

Bantuan yang diserah tersebut untuk mendukung Event Dragon Boat Race yang akan digelar pada Oktober 2017 mendatang. Perahu itu juga diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi (Sekda Prov) Kepri, Arif Fadilla kepada Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah SH.

Dalam sambutannya, Lis menyampaikan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada Pemprov Kepri khususnya kepada Gubernur atas bantuan hibah 10 unit Perahu Naga ini.

“Adanya bantuan ini, saya berharap Event Dragon Boat Race tahun ini dapat terlaksana dengan sukses,” papar Lis.

Dikesempatan itu, Sekdaprov Kepri Arif mengatakan Pemprov Kepri patut memberikan dukungan kepada Pemerintah Kota/ Kabupaten yang akan melakukan kegiatan berskala internasional maupun nasional.

“Bantuan ini merupakan bentuk peduli dan perhatian Pemprov Kepri kepada Pemko/ Pemkab Se – Provinsi Kepri khususnya hari ini bagi Pemko Tanjungpinang. Mudah – mudahan, bantuan ini dapat bermanfaat dan melancarkan Event Dragon Boat Race Oktober 2017 mendatang,” ujar Arif.

Dikesempatan itu juga, dilaksanakan penandatanganan bukti penyerahan Perahu Naga yang disaksikan oleh beberapa Kepala OPD Pemprov Kepri, OPD Pemko Tanjungpinang dan lurah Se – Tanjungpinang. (NOVENDRA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.