Tanjungpinang, (MK) – Polisi Sektor (Polsek) Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang beserta beberapa personil Customs dan diperbantukan oleh anggota TNI AL, AD dan AU menggelar operasi cipta kondisi di Bandara RHF Tanjungpinang, Rabu (2/12) sekitar pukul 09.00 WIB.
Kanit Binmas Polsek Bandara RHF Tanjungpinang, Ipda Zubaedah menyampaikan, pada pelaksanaan operasi cipta kondisi ini melibatkan 20 lebih anggota yang tergabung dari beberapa anggota Polsek Bandara, Customs Bandara RHF, TNI AL, AD dan AU.
“Razia ini dikaksanakan dalam rangka menciptakan kondisi menjelang Natal dan Tahun Baru 2016,” ucap Zube panggilan akrab Zubaedah ini kepada Metrokepri.com.
Dia mengutarakan, razia ini juga dimulai dari pos masuk Bandara RHF yang baru sampai tempat keluar masuk barang di Kargo Bandara lama RHF.
Dikesempatan yang sama, Kanit Intelkam Polsek Bandara RHF, Iptu Buskardi menjelaskan, razia Cipta Kondisi yang dilaksanakan pagi ini dalam keadaan aman dan terkendali.
“Hari ini belum ada kedapatan barang-barang berbahaya yang dapat membahayakan kita bersama atau barang yang mencurigakan,” ungkapnya. (NOVENDRA)