Lingga, (MK) – Kepala Polisi Resor (Kapolres) Lingga Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Ucok Lasdin Silalahi SH, MH memimpin acara serahterima jabatan Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Polres Lingga, Kamis (22/3/2018).
Sertijab Kabag Ops Polres Lingga dari Komisaris Polisi (Kompol) Mukharram kepada Kompol Rusdiantoro ini dilaksanakan di ruang rapat utama (Rupatama) Polres Lingga.
Sertijab di Ruang Rapat Utama ( Rupatama) Polres Lingga ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Lingga AKBP Ucok Lasdim Silalahi, SH, MH.
Dalam amanatnya, Kapolres Lingga menyampaikan strategisnya nilai dari sebuah jabatan sebagai Kabag Ops adalah dalam pelaksanaan kegiatan – kegiatan operasional yang ada.
“Posisi Kabag Ops merupakan posisi yang strategis dan bernilai sangat penting dalam kegiatan dan operasional di Polres Lingga,” papar AKBP Ucok.
Masih kata Kapolres, beberapa hal terkait dengan pelaksanaan tugas kegiatan yang dipimpin oleh Kabag Ops mempunyai nilai sangat strategis.
“Posisi ini sangat penting pada kegiatan operasional dan fungsi yang ada di Polres demikian pula di Polsek,” ujarnya.
Kompol Rusdiantoro yang menggantikan posisi Kompol Mukharam sebagai Kabag Ops di Mapolres Lingga, berdasarkan surat telegram rahasia (STR) Kapolda Kepri dengan nomor: STR/148/lll/2018 tanggal 02 Maret 2018 tentang pemberhentian dan pengangkatan di dalam lingkungan Polda Kepri.
Kompol Rusdiantoro yang kini menjabat sebagai Kabag Ops Polres Lingga, sebelumnya menjabat Kasubag Remin Biro Rena Polda Kepri.
“Saya berharap kepada rekan – rekan media serta instansi terkait agar dapat bekerja sama dengan baik,” ucap Kompol Rusdiantoro saat ditemui MetroKepri di loby Hotel One Dabosingkep, Kamis (22/03/2018) malam.
Sedangkan, Kompol Mukharam yang menduduki posisi sebagai Kabag Ops di Polres Lingga, kini harus menempati tugas barunya di lingkungan Polres Tanjung Balai Karimun dengan posisi yang sama sebagai Kabag Ops Polres Tanjung Balai Karimun. (NAZILI)
