Terima SK, DPC Grib Jaya Bintan Diharapkan Bersinergi Dengan Masyarakat dan Pemerintah

by -136 views
Penyerahan-SK-Mandat-DPC-Grib-Jaya-Kabupaten-Bintan
Penyerahan-SK-Mandat-DPC-Grib-Jaya-Kabupaten-Bintan

Bintan, (MetroKepri) – DPD Grib Jaya Provinsi Kepri menyerahkan surat keputusan (SK) tentang pengesahan susunan dan komposisi pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Grib Jaya Kabupaten Bintan masa bhakti 2022 – 2027.

SK mandat tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DPD Grib Jaya Provinsi Kepri, Abdullah Mustafa kepada Syukur di Pantai Kawal, Minggu (27/02/2022).

Dalam arahannya, Ketua DPD Grib Jaya Provinsi Kepri Abdullah Mustafa berpesan kepada DPC Kabupaten Bintan agar tidak melakukan anarkis, tidak mendatangkan mudarat bagi organisasi dan menjaga ketentraman umum.

“Kita harus menjadi contoh dan dipercaya masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan,” ucap Abdullah Mustafa usai penyerahan SK.

Ia juga mengucapkan selamat kepada Ketua DPC Grib Jaya Kabupaten Bintan yang terpilih dan berharap DPC Grib Jaya Kabupaten Bintan bisa bersinergi dengan masyarakat dan pemerintah dalam membangun serta meningkatkan kearifan lokal, sekaligus bersinergi dengan TNI dan Polri baik secara langsung maupun tidak langsung.

”Saya minta kepada ketua terpilih terus bekerja dan membantu masyarakat dalam menjalankan roda organisasi. Sebab itu pesan dari Ketum kita, H. Hercules Rozario Marshal. Kita juga meminta kepada pemerintah untuk memberi tunjuk ajar dan masukan – masukan yang bisa membantu masyarakat,” ujarnya.

Dikesempatan itu juga, Abdullah Mustafa menyampaikan segenap pengurus Grib Jaya Provinsi Kepri mengucapkan selamat kepada Ketua DPC dan jajaran.

“Jaga kepercayaan masyarakat dalam menjalankan setiap kegiatan, agar segala yang kita lakukan diberkati Allah SWT. Kita harus mendisiplinkan diri, InsyAllah dengan berorganisasi kita lebih bisa mengetahui yang tidak kita ketahui,” ucapnya.

Dikesempatan yang sama, Wakil Ketua DPD Grib Jaya Kepri menambahkan mandat ini diberikan bukan untuk bangga banggaan, tapi untuk merangkul seluruh kaum dan agama, agar organisasi ini bisa terus lebih kedepan serta mempunyai ide – ide untuk kemajuan anggota dan masyarakat yang lebih baik.

“Pelantikan ini merupakan suatu keabsahan bagi suatu organisasi dalam membentuk pengurus. Kita tahu setiap organisasi memiliki maksud dan tujuannya, jadi kita harus mengetahui tupoksinya masing-masing. Untuk itu jangan malu bertanya kepada pembina atau kepada pengurus lainnya,” ucapnya.

Usai menerima SK, Ketua DPC Grib Jaya Kabupaten Bintan, Syukur mengatakan ia akan menyelesaikan struktur DPC dan 10 PAC se Kabupaten Bintan.

“Kami dan jajaran akan melakukan yang terbaik, menerima semua ras dan agama bersatu dibawah naungan Grib Jaya dan kami siap memajukan organisasi serta berkerjasama dengan pemerintah di Kabupaten Bintan,” papar Syukur.

Syukur juga berkomitmen untuk menjaga kebersamaan anggota dengan tema “Tak Harus Sedarah Kita Tetap Bersaudara”.

“Kami satu komando, dan tidak untuk satu golongan dan agama. Semoga dengan kepemimpinan saya sebagai Ketua DPC Kabupaten Bintan yang telah diberikan SK mandat oleh Ketua DPD Grib Jaya Kepulauan Riau, kami siap berkolaborasi dan bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat,” ucapnya.

Semoga, kata dia, Grib Jaya Kabupaten Bintan kedepannya akan lebih baik, santun dan bersahaja.

“Menjaga akhlak itu yang utama. Terus maju menjadi DPC yang berpotensi untuk masyarakat, agama serta nusa dan bangsa,” katanya. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.