Hasil Rapat Virtual, Rombongan BI Akan Kunker ke Natuna

by -377 views

Natuna, (MetroKepri) – Asisten II Setda Natuna Basri mengatakan rombongan Bank Indonesia (BI) akan kunjungan kerja selama tiga hari di Natuna. Dalam jadwal pada 22, 23 dan 24 November 2022.

“Hasil rapat virtual tadi, mereka (rombongan BI) menyampaikan akan kunker ke Natuna,” kata Basri pada sejumlah awak media di Lantai I Kantor Bupati Natuna, Jalan Batu Sisir, Bukit Arai, Ranai, Rabu 26 Oktober 2022.

Basri melanjutkan, dalam kunker tersebut sejumlah agenda akan digelar BI di Kabupaten Natuna antara lain masalah inflasi daerah, pengembangan ekonomi masyarakat, ketahanan pangan dan pariwisata.

“Karena kunker selama tiga hari, masih banyak lagi agenda BI akan dilaksanakan di Natuna. Saya tidak bisa sebutkan secara detail,” imbuhnya. (Manalu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.