Ops Keselamatan, Polres Bintan Goro Bersihkan Jalan Bersama Masyarakat

by -43 views
Anggota Satlantas Polres Bintan saat Goro bersama masyarakat dalam rangka Ops Keselamatan di bulan Ramadhan
Anggota Satlantas Polres Bintan saat Goro bersama masyarakat dalam rangka Ops Keselamatan di bulan Ramadhan

Bintan, (MetroKepri) – Bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah merupakan bulan yang penuh berkah bagi umat muslim di seluruh Indonesia bahkan dunia.

Berbagai kegiatan dilaksanakan oleh segenap umat agama Islam pada umumnya.

Pada hari ini, Senin (6/5/2019) dan merupakan hari pertama umat muslim menjalankan ibadah Puasa tidak memudarkan semangat personil Polres Bintan berbuat kebaikan demi Keselamatan masyarakat dijalan raya.

Dalam momen Ops Keselamatan ini juga Polres Bintan melaksanakan kegiatan Gotong royong (Goro) bersama warga di jalan Panca Marga Kecamatan Telok Sebong, Kabupaten Bintan sekitar pukul 17.00 Wib.

“Pelaksanaan Goro bersama dengan masyarakat Desa Sebong Lagoi dan Desa Sebong Pereh untuk membersihkan jalan Panca Marga yang merupakan jalan raya perbatasan Desa sebong lagoi dan Desa sebong pereh yang dipenuhi lumpur pasca hujan deras, yang mana sangat membahayakan bagi pengguna jalan. Kegiatan ini merupakan kerjasama Polres Bintan bersama masyarakat setempat guna mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas,” kata Kapolres Bintan melalui Kasat Lantas AKP Cut Putri Amelia Sari, S.I.K kepada awak media ini.

“Selain itu juga kita laksanakan langkah-langkah antisipasi agar tanah tidak turun atau longsor ke jalan karena apabila hujan akan becek dan licin yang dapat berpotensi terjadinya kecelakaan lalulintas,” ungkapnya.

Sementara itu, Goro dilaksanakan oleh beberapa masyarakat bersama personil Satlantas Polres Bintan Bripka M. Kosim Harahap, Bripka Fredy Tambunan, Bripka Teddy Maher, Bripda Rhandy Dwijaya. Kegiatan berjalan dengan lancar karena adanya koordinasi yang baik antara personil Polres Bintan dengan Kepala Desa dan masyarakat setempat. (*)

Penulis: Novendra

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.