
Lingga, (MK) – Anggota DPD RI Haripinto Tanuwidjaja melakukan reses di Hotel Winer Pancur Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga, Rabu (15/3/2017).
Pada reses itu juga turut dihadiri oleh ratusan masyarakat kecamatan lingga utara, Anggota DPRD Kabupaten Lingga Dapil I Sui Hiok, Alexander Welling beserta Camat Lingga Utara H Jabar, dan para kades.
Sebelum Musrenbang tingkat kabupaten yang akan dilaksanakan pada Kamis (16/3/2017), Haripinto sebagai anggota DPD RI terlebihdulu melakukan reses untuk mendegar masukan, keluhan dan aspirasi masyarakat Lingga Utara.
“Program yang dibahas dari kegiatan ini adalah dari sector pembangunan dan pemberdayaan, sehinga aspirasi dan keluhan masyarakat akan diperjuangkan dan dibahas di pemerintah pusat melalui Musrenbang tingkat nasional,” papar Haripinto.
Dalam reses tersebut, berbagai aspirasi masarakat yang disampaikan kepada Haripinto yakni pembangunan fisik berupa bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), karena program pembangunan RTLH sampai saat ini tdak ada kejelasannya baik itu dari pemerintah kabupaten maupun pemerintah provinsi yang informasinya terkendala karena devisit anggaran. Selain itu, banyak rumah tidak layak huni yang belum rampung hingga 100 persen.
“Itu untuk semua desa yang ada di Kabupaten Lingga, bukan hanya desa saya saja. Ada juga kades yang berani menalang dulu, dan bekerjasama dengan pengusaha untuk mengambil bahan – bahan pembangunan sebelum dana tersebut cair,” ujar salah satu kades di acara reses Haripinto tersebut.
Oleh karena itu, dengan adanya reses Anggota DPD RI ini sangat positif karena dapat menampung aspirasi masarakat Lingga Utara agar diperjuangkan ke Pemerintah Pusat. (YUDI)
