Sebelum Ujian, Wako Rotasi Kepsek SD dan SMP

by -191 views
Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul S.Pd.
Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul S.Pd.

Tanjungpinanang, (MetroKepri) – Sebelum pelaksanaan ujian kenaikkan kelas atau ujian akhir semester, Wali Kota Tanjungpinang H Syahrul S.Pd akan merotasi seluruh Kepala Sekolah tingkat SD dan SMP.

Hal ini dikatakan oleh Syahrul kepada sejumlah awak media usai pelantikan 5 Kepala OPD di Aula lantai III kantor Walikota Tanjungpinang, Jum’at (31/1/2020) sore.

“Setelah ini Kepsek SD dan SMP dirotasi dan juga ada pengangkatan Kepsek baru di sekolah yang baru,” ujarnya.

Penggantian Kepsek ini, kata Ayah sapaan akrabnya Wali Kota Tanjungpinang ini, dikarenakan ada beberapa Kepsek yang pensiun dan akan memasuki usia pensiun.

“Untuk SD ada 5 sekolah yang sekarang ini dijabat Plt. Sedangkan SMP ada 1 sekolah, yakni SMP 3. Selebihnya kita rotasi,” sebut Ayah.

Sebelumnya, Ayah menginfokan bahwa sekitar bulan Februari sampai Maret 2020, Seluruh Kepala Sekolah (Kepsek) SD dan SMP akan dirotasi sebagai bentuk penyegaran di lingkunan pendidikan. (*)

Penulis: Novendra

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.