Empat Pengedar Sabu Ditangkap Satnarkoba Polres Tanjungpinang

by -350 views
by

Tanjungpinang, (MK) – Jajaran Satuan Narkotika dan Obat Bahaya (Satnarkoba) Polres Tanjungpinang, berhasil menangkap empat orang pelaku yang diduga sebagai pengedar narkotika golongan satu jenis sabu di dua tempat kejadian perkara (TKP) pada Kamis (30/7) kemarin malam.

Kepala Polisi Resort (Kapolres) Tanjungpinang, AKBP Dwita Kumu Wardana menyampaikan, penangkapan tersangka di TKP peretama yakni di Jalan Tugu Pahlawan tepatnya di depan SMPN 1 Tanjungpinang.

“Untuk TKP di Jalan Tugu Pahlawan, tim menangkap tersangka MI alias Apek dan tersangka D alias S (28). Tersangka MI ini merupakan resedivis dikasus yang sama yakni pengedar narkotika,” ujar AKPB Dwita di Mapolres Tanjungpinang, Jumat (31/7).

Saat penangkapan, kata Kapolres, tersangka D membawa senjata tajam (Sajam) jenis badik, dan sempat akan melawan petugas. Karena, tersangka hendak mengeluarkan sajam tersebut dari pinggangnya.

“Barang bukti yang diamankan dari tersangka di TKP pertama yakni enam paket sabu dan sebuah mobil Avanza hitam BP 1630 GT serta sajam,” papar Dwita.

Dari hasil pengembangan, pihaknya berhasil menangkap tersangka M alias I seorang perempuan berusia 19 tahun, dan tersangka E alias L (30) yang juga seorang perempuan di TKP kedua yakni di kos – kosannya di Jalan Setia Jaya.

“Di rumah kos kedua perempuan tersebut, petugas menemukan enam paket sabu dan 15 butir pil ekstasi. Dari pengakuan tersangka L, barang itu didapat dari tersangka MI,” ujarnya.

Ia mengatakan, barang bukti yang diamanakna dari keempat tersangka tersebut yang satu mobil Avanza hitam BP 1630 GT, satu buah sajam, 12 paket sabu seberat 11, 52 gram., 15 butir pil ekstarsi, timbangan digital, dan tiga handphone yang digunakan untuk transaksi.

Atas perbuatannya, tersangka D alias S diancam melanggar Pasal 112 junto Pasal 114 UU RI no 35 tahun 2009 tentang narkotika dan Pasal 12 tahun 2001 tentang kepemilikan senjata tajam. Sedangkan tiga tersangka lainnya diancam melanggar UU tentang narkotika. (ALPIAN TANJUNG)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.