Natuna, (MK) – Dalam rangka memperingati usia Kabupaten Natuna ke – 17 tahun, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna melaksanakan upacara di lapangan Kantor Bupati, Bukit Arai, Rabu (12/10) pagi.
Dalam hal ini, sebagai pembawa upacara dilakukan oleh Satpol PP Natuna dengan pemimpin upacara Kabid Trantib, Sabirin dan diikuti para FKPD, DPRD dan tokoh masyarakat Natuna.
Sedangkan Pembina upacara dilakukan oleh Bupati Natuna, Drs. A. Hamid Rizal.
Dalam pidatonya, Bupati Natuna Hamid Rizal menyampaikan, Natuna memasuki usia 17 tahun sesuai yang ditetapkan undang undang no 53 tahun 1999.
“Marilah kita bersyukur kepada Allah SWT dan mengenang perjuangan dalam pembentukan awal Kabupaten Natuna,” ucap Hamid.
Dalam momentum peringatan HUT Natuna ke – 17 ini mengangkat tema “Dengan Hari Jadi Kabupaten Natuna ke 17, mari kita dukung percepatan pembangunan di segala bidang guna mewujudkan masyarakat Natuna yang cerdas dan mandiri”.
Hamid mengatakan, Natuna kaya dengan potensi sumber daya alam. Jika dikelola dengan baik, maka dapat mensejahterakan masyarakat Natuna ditambah dengan dukungan pusat dari Presiden Republik Indonesia Jokowi yang berkunjung belum lama ini ke beranda terdepan Kabupaten Natuna. (KALIT)
