Kemenkumham: Tidak Benar Dahlan Pasaribu Dipindahkan

by -359 views
by
Kepala Biro Humas Kemenkumham RI, Anshar
Kepala Biro Humas Kemenkumham RI, Anshar

Tanjungpinang, (MK) – Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) membantah jika Kepala Kantor Kemenkumham Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Dahlan Pasaribu dipindahkan.

“Berita itu tidak benar,” ucap Kepala Biro Humas Kemenkumham RI, Anshar kepada media ini singkat, Sabtu (19/9).

Selain itu, kabar pindahnya Dahlan yang belum setahun menjabat Kakanwil Kemenkumham Kepri, membuat Anshar kaget.

Hal senada juga disampaikan oleh Humas Kemenkumham Kepri, Rinto. “Kabar itu tidak benar,” ucapnya singkat.

Sementara, kabar yang beredar di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri, Dahlan Pasaribu diisukan pindah tugas. Kabar itu juga, hingga beredar ke masyarakat. (ALPIAN TANJUNG)

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.