Koperasi dan UMKM Tanjungpinang Perlu Mendapat Perhatian Pemerintah

by -557 views
Sekretaris PDIP Tanjungpinang Asep Nana Suryana. Foto Ist
Sekretaris PDIP Tanjungpinang Asep Nana Suryana. Foto Ist

Tanjungpinang, (MetroKepri) – Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Tanjungpinang dari Partai PDI Perjuangan Asep Nana Suryana mengatakan Koperasi dan UMKM di Kota Tanjungpinang perlu mendapat perhatian dari pemerintah.

Karena, Koperasi sebagai sokoguru utama rakyat. Hal itu sesuai Undang Undang Dasar.

“Tidak program lain yang mensejahterakan masyarakat selain menumbuhkbangkan Koperasi dan UMKM,” papar Asep kepada media ini, Sabtu (20/5/2023).

Kemudian, usaha kecil mikro melalui bantuan modal tanpa agunan dengan bunga rendah, menurutnya harus menjadi skala prioritas.

“Memacu pertumbuhan usaha kecil di masyarakat lebih ampuh selain program bantuan BLT. Kepala daerah harus memiliki kepekaan dalam membuka seluas seluasnya program usaha kreatif yang bermodal rendah,” ujar Bacaleg PDIP Dapil Tanjungpinang 3 (Kel Kp Bulang, Kel Melayu Kota Piring dan Kel Batu Sembilan) ini.

Kepekaan yang dimaksudnya adalah usaha kreatif yang bermodal rendah, modal pinjaman bank tanpa agunan dengan bunga yang sangat rendah seperti KUR.

“Modal modal seperti ini yang perlu disosialisasikan agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat usaha kecil dan dapat mensejahterakan masyarakat,” ucap Mantan Anggota DPRD Kota Tanjungpinang ini.

Menurut Asep, kesejahteraan masyarakat merupakan tanggungjawab pemerintahan yakni eksekutif dan legislative. (*)

Editor: Ian

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.